ChanelMuslim.com – Rahasia ramuan kecantikan tradisional wanita Indonesia terdapat pada rempah-rempah sebagai hasil kekayaan alam. Rempah-rempah yang banyak dikenal sebagai bumbu masak juga berkhasiat untuk kecantikan.
Sejak dahulu, beragam metode kecantikan juga telah diterapkan. Bahkan dampaknya terbukti efektif membuat cantik alami. Tentu saja tanpa efek samping berbahaya dan hasilnya lebih bagus serta permanen.
1. Penguapan Ratus
Ratus dikenal sebagai perawatan kecantikan rahasia dari Ken Dedes. Penguapan ratus merupakan metode sauna menggunakan bahan herbal cendana, kemenyan, dan klobot. Bahan herbal tersebut dikeringkan terlebih dahulu. Kemudian direbus menggunakan air panas.
Baca juga: Masker Mentimun: Atasi Kulit Kering dan Berminyak
Penguapan ratus berkhasiat menghilangkan keputihan dan merawat organ kewanitaan. Selain itu, ratus juga memperlancar aliran darah dan membuka pori-pori tersumbat. Alhasil, tubuh khususnya wajah menjadi bersih tanpa kotoran.
2. Penguapan Batimung
Penguapan satu ini berasal dari kota Banjar, Kalimantan Selatan. Bahan herbal yang digunakan, yaitu minyak serai, akar wangi, daun jeruk purut, temu giring, melati, kenanga dan pandan. Semua bahan direbus lalu ditutup rapat.
Bahan akan dibuka ketika sudah benar-benar siap digunakan. Khasiatnya juga tidak jauh berbeda dari manfaat penguapan ratus. Jadi, kita bisa memilih bahan yang lebih mudah ditemukan.
3. Melakukan Boreh
Boreh merupakan ramuan untuk lulur tubuh. Bahannya terdiri dari serai, cendana. Cengkeh, pala, lengkuas, beras hitam dan minyak kelapa. Semua bahan tersebut dihaluskan lalu dicampur. Kemudian dibalur ke seluruh tubuh.
Boreh memiliki khasiat mencerahkan dan mengangkat sel-sel kulit mati. Selain itu, boreh mampu menghilangkan pegal, masuk angin dan memperlancar aliran darah.
4. Minuman Jamu
Rahasia cantik yang satu ini sudah pasti dikenal banyak orang. Bahkan, jamu tetap eksis menjadi salah satu minuman yang mendunia. Rutin meminum jamu dapat mencerahkan kulit wajah, menghilangkan jerawat dan menghambat proses penuaan.
Itulah rahasia kecantikan tradisional yang bisa ditiru. Selain memberikan efek yang baik untuk kecantikan, ramuan kecantikan tradisional ini juga menyehatkan. Selamat mencoba! [Wnd]