ChanelMuslim.com – “Aku nggak jadi minta discount deh,” sergahku pada Iman, teman lama di kampus dulu, yang sekarang jadi owner Hotel Butik Syari’ah Cinnamon di Bandung.
Jangan lihat kayanya si Iman, bisa bikin hotel butik ~ tapi lihat usahanya, memajukan perekonomian umat.
Kali lain, anakku SMS, “Mi, mau pesan makanan gak kalau minggu depan umi ke Perth?” “Gak ah, umi lagi diet, nanti masak sayur aja”.
“Iyaa sih, tapi membeli makanan mereka berarti khan kita nolong orang Indonesia juga mi,” balas anakku cepat.
Bener juga sih, inikan namanya menolong perekonomian umat.
Baca juga: Percakapanku dengan Ben
Pagi ini keluar rumah menuju JIBBs di Puncak, lewatin tukang sayur dan tukang pisang. Tukang pisang nampak gak ada yang beli, tepatnya belum terlihat ada yang beli. (aku meminggirkan mobil).
“Bang, pisangnya satu yaa ~ entah siapa yang mau makan, anak-anak gak begitu suka pisang, mereka sukanya apel”.
Tapi membeli pisang pagi ini adalah bagian dari pada memajukan perekonmian umat. Itu niatku, juga nolong si abang agar dia senang, masih pagi pisangnya laku.
Ya, kadang kita gak perlu dengan apa yang kita beli, tapi kalau niatnya pingin nolong dan juga untuk memajukan perekonomian umat, menolong saudara yang berjualan, mengapa tidak, bahkan kalau perlu gak usah juga minta discount.
Saya suka miris lihat ibu-ibu nawar dagangan di pasar, udah dijual cuma lima ribu, minta discount lagi dan lagi, nampak ada kepuasan kalau bisa dapat discount banyak, padahal si ibu pakai tas tangan bermerek. Duh, ibu, apalah arti seribu dua ribu?
Rasulullah bersabda, “Janganlah seseorang diantara kalian menjual di atas jualan saudaranya.” (HR. Al-Bukhari no. 2139)
Website:
https://ChanelMuslim.com/jendelahati
https://www.jakartaislamicschool.com/category/principal-article/
Facebook Fanpage:
https://www.facebook.com/jisc.jibbs.10
https://www.facebook.com/Jakarta.Islamic.Boys.Boarding.School
Instagram:
www.instagram.com/fifi.jubilea
Twitter: