MEDIA online pendidikan dan keluarga, Chanelmuslim.com menyelenggarakan Sekolah Content Writing di Mina Resto Green Walk Mall Bekasi, Sabtu (11/3/2023).
Acara tersebut diadakan dengan tujuan membantu masyarakat agar mengetahui cara menghasilkan uang lewat tulisan.
Baca Juga: Bantu UMKM Tingkatkan Penjualan, ChanelMuslim Selenggarakan Workshop Canva
Ungkap Cara Menghasilkan Uang Lewat Tulisan, Chanelmuslim.com Selenggarakan Sekolah Content Writing
Mengangkat tema “Menulis Menyenangkan dan Dapat Cuan, Mengapa Tidak?”, acara ini dihadiri lebih dari 30 orang.
Bertindak sebagai pemateri, Managing Editor Chanelmuslim.com, Indah Puspita Rukmi mengungkapkan bahwa ada enam profesi penulis yang bisa menghasilkan.
Enam profesi tersebut adalah jurnalis, copywriter, content writer, UI/UX writer, book/novel writer, dan script writer.
“Sebenarnya, masih ada yang lain di luar dari enam profesi tersebut. Sebab, saat ini, penulis sangat dibutuhkan. Contohnya aja kalau orang mau buat konten youtube. Mereka perlu script writer,” ujarnya saat memaparkan materi di Mina Resto, Sabtu (11/3/2023).
Dengan mengetahui profesi-profesi tersebut, peserta diharapkan memahami dari mana saja sumber-sumber penghasilan dari tulisan.
Sebelum menetapkan ingin menjadi penulis yang seperti apa, Indah menjelaskan alasan mengapa kita harus menjadi penulis.
Tujuan yang jelas untuk menulis akan membuat kita bersemangat dalam menulis.
Indah mengatakan bahwa menjadi penulis itu mudah dan menyehatkan.
Selain itu, profesi penulis adalah profesi yang masih sangat dibutuhkan serta bisa mendapatkan penghasilan yang menjanjikan.
“Banyak alasan untuk menjadi penulis. Namun, yang terpenting adalah menyukai apa yang kamu kerjakan,” tambahnya.
Acara Sekolah Content Writing didukung oleh Mina Resto sebagai penyedia tempat sekaligus menyediakan makan siang berupa nasi kebuli ayam untuk peserta.
Kemudian, didukung oleh Pengusaha Expo Inovatif Terampil dan Amanah (PEXITA) serta Almatour yang membagikan hadiah dan bingkisan kepada penanya terbaik.
Acara ini dihadiri oleh lebih dari 30 orang yang terdiri dari mahasiswa dan ibu-ibu. [Cms]