ChanelMuslim.com – Berbagai penyebab bisa memengaruhi saat kita merasa sering lelah. Tidak hanya satu, tapi banyak hal yang bisa memengaruhi kita. Oleh sebab itu, mengetahui penyebab pasti akan membuat kita efektif dalam mengatasinya.
Baca Juga: Bahaya Burnout bisa Fatal, Kenali Apa yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan saat Kamu Kelelahan
Berbagai Penyebab Sering Lelah dan Cara Mengatasinya
Dalam postingan akun instagramnya @dokterdecsa, Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Dr Soetomo, Decsa Medika Hertanto menjelaskan setidaknya ada lima penyebab alasan kita sering merasa letih.
Pertama, sleep apnea. Maksudnya adalah gangguan tidur saat malam yang terkadang disertai dengan gangguan napas.
Kondisi ini membuat kualitas tidur yang tidak baik, padahal kita sudah tidur lebih dari 8 jam. Gangguan ini sering terjadi pada orang yang kelebihan berat badan.
Tips mengatasinya adalah dengan mengurangi berat badan dan menghindari rokok. Kita bisa rutin juga berolahraga dan melakukan diet yang sehat agar berat badan bisa turun.
Kedua, depresi yang bisa menyebabkan keluhan fisik, seperti lemas, sakit kepala, dan hilang nafsu makan.
Cara mengatasinya adalah dengan pergi ke psikiater atau psikolog untuk meminta bantuan. Kita juga bisa melakukan meditasi atau menenangkan pikiran sehingga bisa sedikit mengurangi kecemasan.
Ketiga, diabetes. Kondisi gula darah yang tinggi dapat menyebabkan tubuh kekurangan energi. Oleh sebab itu, tidak heran kita menjadi lemas dan sering mengantuk.
Kita bisa coba mengatasinya dengan memeriksa kadar gula dan kontrol ke dokter untuk mendapatkan terapi.
Keempat, dehidrasi karena kekurangan air membuat tubuh mudah lelah dan mengantuk.
Cara mengatasinya adalah dengan mencukupi kebutuhan asupan air minum, yaitu 8 sampai 10 gelas setiap harinya.
Terakhir, kurang atau salah makan. Selain berlebihan dalam makan, kurangnya makanan yang masuk ke dalam tubuh juga jadi penyebab kita kelelahan.
Tipsnya adalah mulai untuk rutin sarapan dengan diet seimbang. Selalu sertakan protein, sayuran, dan juga buah.
Sahabat Muslim, semoga setelah mengetahui penyebab pasti kita sering kelelahan, maka kita bisa mengatasinya dengan cara paling efektif. [Cms]