Di Dominasi Aksen Renda, Ini Lima Inspirasi Gaya Mukena Artis saat Idul Adha
02 August 2020 07:15:01
ChanelMuslim.com - Sahabat muslim, mukena adalah salah satu perlengkapan sholat yang biasa dikenakan oleh muslimah tanah air saat melaksanakan sholat. Berbagai model beredar di pasaran mulai dari eklusif maupun biasa-biasa saja. Bahkan tokoh publik banyak yang menginpirasi orang lain dengan desain mukenanya yang beragam, lewat unggahannya di sosial media dengan cepat
mempengaruhi para pecinta fashion untuk tampil dengan gaya sesuai tokoh idolanya.
Seperti momen Idul Adha, banyak para artis muslimah yang tampil dengan gayanya masing-masing termasuk dalam gaya mukena. Berikut inspirasi gaya mukena dari para artis tanah air di Hari Raya idul adha:
1. Syahrini dengan Mukena Fatimah Syahrininya
. Instagram @princesssyahrini
» Daftar Alamat Hijup Store April 2019 Terlengkap
» Ini Alasan Zaskia Sungkar Suka Kenakan Hijab Syari
Di akun instagramnya Syahrini tampak tampil menawan dengan mukena dan Fatimah rancangannya sendiri. Mukena Princess Exclusive Mukena Set With All Gold Plated Tag ini merupakan mukena yang dilaunching Syahrini ini Limited Edition Series dengan warna Gold with Snow Lace. Tampak mukena berwarna gold dengan pinggiran renda putih ini membuat mukena ini terlihat mewah.
2. Bunga Citra Lestari
Instagram @bclsinclair
Di momen Idul Adha, Bunga Citra Lestari kompak berfoto dengan mengenakan mukena. Mukena berbahan katun dengan renda ini sangat simpel dan sangat nyaman dikenakan di segala suasana.
» Jakarta Fashion Trend 2020, Neera Alatas Tampilkan Koleksi Gaun Muslim bertema Malolo
» Keindahan Borneo dan Sumba dalam Koleksi Archipelago Humbanua Vivi Zubedi
3. Dinda Hauw
Instagram @idepengantin
Pengantin baru Dinda Hauw dan Rey Mbayang tampak serasi dengan gamis dan mukena yang dikenakan. Di akun instagramnya @idepengantin tampak Istri dari Rey Mbayang ini mengenakan mukena Tosca dengan paduan renda putih. Serasi dengan jubah putih yang dikenakan suaminya.
4. Citra Ciki
Instagram @citraciki
Citra Ciki mengenakan mukena bermotif dengan Lace renda putih senada dengan rok nya.
5. Alyssa Soebandono
Instagram @ichasoebandono
Alyssa tampil sederhana dengan mukena putih dengan aksen renda.
Semoga lima ide outfit diatas bisa jadi inspirasi tampil cantik di hadapan Allah. [jwt]
04 June 2018 10:14:16
Penuh Perjuangan, Kisah Franka Soeria menjadi Modest Fashion Expert
14 February 2018 06:52:01
Busana Muslim Tahani Efamoris Tampil di Halal Expo Australia 2018
24 November 2020 23:36:21
Sejarah Tie-Dye, Motif yang Sedang Hits di Dunia Fashion
30 May 2018 07:36:01
Rancangan Green Etnik Desainer Obib Nahrawi untuk Nan Berjiwa Muda
18 January 2021 06:00:00
Ingin Tulisan Kamu Dibaca Ribuan Orang? Gabung OASE chanelmuslim.com Sekarang
12 May 2020 13:46:48