Chanelmuslim.com – Museum apa yang pernah keluarga muslim kunjungin, atau jangan-jangan belum pernah ke museum sama sekali?! Nampaknya museum bukan tempat yang menarik untuk dikunjungi karena kesan museum yang gelap, gedung yang tua atau banyak benda-benda yang tak dimengerti. Tetapi, sebenarnya museum adalah tempat belajar yang menarik dibanding hanya membaca melalui buku.
Museum biasanya sangat erat dengan perjalanan sejarah suatu bangsa. “Jangan sekali-sekali melupakan sejarah,” begitu ucapan Bung Karno yang dikenal dengan Jasmerah. Ya, bangsa yang besar adalah yang tak melupakan sejarahnya. Atau kata pepatah, tidak lupa kacang pada kulitnya.
Di museum kita bisa kembali mengeja ulang sejarah bangsa. Bahkan lewat museum kita bisa melihat peninggalan-peninggalan sejarah secara fisik. Di luar negeri, museum jadi tujuan para turis. Bisa dikatakan museum adalah salah satu tujuan favorit para turis. Tak heran bila di luar negeri, kunjungan ke museum selalu ramai. Museum pun jadi sumber devisa.
Lalu bagaimana dengan Indonesia? Ternyata kunjungan ke museum belum jadi tradisi. Banyak museum yang sepi pengunjung. Mudah-mudahan, kedepan mengunjungi museum jadi tradisi, karena dengan kita berkunjung ke museum, kita sekaligus juga belajar, tak hanya kunjungan rekreatif.
Sebenarnya berapa sih jumlah museum di Indonesia? Ternyata Indonesia punya banyak museum. Jumlahnya mencapai ratusan. Menurut Koran Kompas edisi Rabu 21 Januari 2015 Indonesia memiliki 400 museum yang tersebar di seluruh Indonesia. Dalam berita tersebut disampaikan “untuk tahun 2015 ada 100 museum yang akan distandarisasi,” ujar Direktur Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman Pak Harry Widianto.
Di Jakarta saja ada sekitar 40 museum yang tersebar di seluruh Jakarta. Museum-museum di Jakarta pada umumnya tersebar di Kawasan Kota Tua Jakarta, Jakarta Pusat sekitar Monumen Nasional, dan Taman Mini Indonesia Indah. Namun masih banyak museum-museum lain di wilayah Jakarta yang patut dikunjungi. Daftar museum di Jakarta dapat dilihat di sini
Yuk, ajak keluarga mengunjungi museum-museum yang ada di kota tempat tinggal kita, ataupun saat berplesiran ke kota-kota lain. (Ciricara.com/wikipedia)