ChanelMuslim.com – Wah, peserta Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) yang digelar serentak pada Selasa (22/5) di seluruh Indonesia didominasi oleh kaum hawa.
Kasi Penelitian Diktis Anis Masykur mengatakanB berdasarkan data Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) total calon mahasiswa yang mendaftar melalui jalur ini mencapai 113.779 orang dengan 68,9% pendaftar berjenis kelamin perempuan.
“Data ini menunjukkan bahwa telah terjadi peningkatan yang signifikan kesadaran pendidikan kaum perempuan (muslimah) di Indonesia. Hal ini tentu menjadi berbeda dengan seleksi jalur lain,” ujarnya di Jakarta, Selasa (23/5) dilansir kemenag.go.id.
Menurut Nur Fitriyatin Yamin, dosen pada UIN Sunan Ampel, gejala ini bisa juga menjadi variabel bagi orang tua bahwa keberadaan perguruan tinggi Islam dianggap lebih membawa keamanan tersendiri bagi putrinya.
Untuk menjadi mahasiswa pada PTKIN, ada tiga jalur pendaftaran. Pertama, jalur seleksi prestasi akademik nasional (SPAN PTKIN). Tahun ini jumlah pendaftar mencapai lebih dari 130 ribu pendaftar.
Kedua, jalur UM PTKIN. Jumlah pendaftar mencapai 113.779 calon mahasiswa. Dan ketiga, jalur mandiri. Jalur ini akan dibuka setelah proses UM PTKIN selesai.
Dari data yang ada, diketahui bahwa alumni jenjang SLTA yang mendaftar UM PTKIN lebih didominasi lulusan SMU/SMK.
Data UM PTKIN menginformasikan bahwa hanya 27.097 pendaftar lulusan MA baik Negeri maupun Swasta. Sisanya dari SMU/SMK.
“PTKIN ini perlu kerja keras agar outputnya mempunyai kapasitas keagamaan yang diharapkan,” harapnya mengakhiri. (jwt/kemenag)