ChanelMuslim.com – SOLOPEDULI bersama fakultas teknik Universitas Sebelas Maret (UNS) berkomitmen membangun 1.000 hunian sementara (huntara). Pembangunan ini dikhususkan bagi para korban gempa Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB).
kedua pihak melakukan pertemuan dan pembahasan perencanaan huntara pada Kamis 6 September 2018 di Fakultas Teknik UNS.
Pertemuan tersebut dihadiri oleh Direktur Program SOLOPEDULI, Wahyu Wahnuri dan Dekan FT UNS, Sholihin As’ad yang didampingi ketua jurusan Teknik Sipil dan Teknik Arsitektur beserta beberapa dosen UNS lainnya.
Pertemuan tersebut membahas perencanaan pembangunan huntara meliputi desain, contoh huntara, bahan baku bangunan, titik wilayah huntara dan tanggal perencanaan pelaksanaannya.
Desain bangunan ditargetkan pada pertengahan September. Contoh huntara ditargetkan selesai akhir September serta sudah berdiri di Kabupaten Lombok Timur NTB.
Direktur Program SOLOPEDULI, Wahyu Wahnuri menyampaikan pihaknya membuka sinergi seluas luasnya dengan berbagai pihak, salah satunya dengan fakultas Teknik UNS.
“Selain huntara tim Fakultas Teknik UNS juga akan melengkapi huntara dengan klinik darurat dan sarana sanitasi,” ucapnya.
Wahyu Wahnuri juga mengatakan, selain menyalurkan kebutuhan logistik, SOLOPEDULI di Lombok juga melakukan surve wilayah yang akan dijadikan titik pembangunan huntara di wilayah Kabupaten Lombok Timur, baik di wilayah perkotaan maupun di wilayah pedesaan.
Pemilihan titik huntara di perkotaan berada di luar area perumahan, bukan di atas tanah rumah para korban. Tim SOLOPEDULI memilih komplek yang dekat dengan perumahan para korban, sementara untuk titik yang berada di pedesaan dipilih pada halaman rumah yakni di depan atau di belakang atau di kanan atau kiri rumah para korban.
“Pemilihan titik tetap berada di luar rumah mereka, kami memohon doanya agar perencanaan ini dapat berjalan dengan lancar tanpa kendala yang berarti,”pungkasnya.(Ind)