Chanelmuslim.com-Minum air lemon tidak hanya membuat kita terhidrasi, tapi juga membantu menghilangkan keinginan untuk minum air soda atau minuman manis lainnya. Selain itu, masih banyak lagi manfaat air lemon hangat yang bisa kita rasakan.
Salah seorang dokter menyarankan untuk meminum air lemon hangat di pagi hari. Caranya, cukup peras ¼ atau ½ lemon dan campurkan dengan segelas air hangat. Menurutnya, air hangat lebih efisien diserap oleh tubuh jika dibandingkan dengan air dingin. Setelah itu, boleh minum air lemon dingin di siang, sore, atau malam hari.
Minum air lemon tidak hanya membuat kita terhidrasi, tapi juga membantu menghilangkan keinginan untuk minum air soda atau minuman manis lainnya. Selain itu, masih banyak lagi manfaat air lemon hangat yang bisa kita rasakan.
Sumber vitamin C
Jeruk-jerukan seperti lemon mengandung kadar vitamin C yang tinggi. Vitamin ini merupakan antioksidan utama yang membantu melindungi sel dari radikal bebas yang merusak. Vitamin C dapat mengurangi risiko penyakit kardiovaskular dan stroke, menurunkan tekanan darah. Meski hasil penelitian tidak semuanya mendukung, diduga vitamin C dapat membantu mencegah atau membatasi lamanya pilek (common cold atau nasofaringitis) pada beberapa orang.
Menyegarkan napas
Bau mulut hilang dengan minum segelas air lemon hangat di pagi hari dan setelah makan. Lemon diduga mampu merangsang air liur pencegah mulut kering dan bau mulut akibat pertumbuhan bakteri berlebih.
Mengurangi kerutan
Vitamin C dalam lemon diduga dapat membantu mengurangi kerutan kulit. Bahkan menurut sebuah penelitian, mengonsumsi lebih banyak vitamin C mampu mengurangi risiko kulit keriput dan kering.
Mencegah batu ginjal
Asam sitrat dalam lemon dapat membantu mencegah batu ginjal yang terbentuk dari kalsium. Minum air lemon diduga dapat membantu tubuh mendapatkan lebih banyak asam sitrat dan air yang dibutuhkan untuk mencegah pembentukan batu ginjal tersebut.
Membantu pencernaan
Minum air lemon hangat di pagi hari ketika baru bangun diduga dapat membantu gerak sistem pencernaan. Menurut pengobatan Ayurveda, rasa asam lemon mampu membantu sistem pencernaan mencerna makanan dengan mudah dan mencegah penumpukan racun.
Menaikkan jumlah kalium (potassium)
Tanpa mineral ini, tubuh tidak dapat berfungsi dengan baik. Kalium atau potassium diperlukan untuk komunikasi saraf-otot, mengangkut nutrisi dan limbah, serta melawan efek garam pada tekanan darah.
Melindungi Lambung dari Kanker
Penelitian menunjukkan bahwa asam askorbat pada lemon diduga membantu melindungi lambung dari kanker, tukak lambung, dan kerusakan lainnya.
Ternyata banyak manfaat meminum air lemon hangat di pagi hari. Selamat mencoba.(ind/alodokter)