ChanelMuslim.com – Pentingnya perempuan menjaga kesehatan menjelang Ramadan agar keluarga senantiasa tangguh dan kuat menghadapi berbagai ujian dan cobaan.
Anggota DPR-RI Komisi XI F-PKS, dari Daerah Pemilihan Jakarta Timur, Dr. Hj. Anis Byarwati, S.Ag., M.Si., menghadiri kegiatan Tarhib Ramadan dan Silaturahim Ustazah dan Tokoh Majelis Ta’lim FORSITMA se-Kecamatan Pulogadung.
“Penting bagi para perempuan untuk senantias menjaga kesehatan di tengah pandemi mengingat sebentar lagi kita juga akan menyambut Ramadan,” ujar Anis kepada 50-an Ustazah/Tokoh Majelis Taklim, Sabtu (5/3/2022).
Anis juga mengingatkan, peran perempuan sebagai istri dan ibu di rumah sangat diperlukan di tengah keluarga agar senantiasa tangguh dan kuat menghadapi berbagai ujian dan cobaan.
Baca Juga: Seni Mendengarkan Perempuan Curhat
Pentingnya Perempuan Menjaga Kesehatan Menjelang Ramadan
Kegiatan ini diselenggarakan oleh FORSITMA DPC PKS Pulogadung dan dihadiri sekitar 51 Ustazah/Tokoh Majelis Taklim se-Kecamatan Pulogadung dan beberapa perwakilan pengurus DPC PKS Pulogadung.
Tak lupa, Anis menyapa satu per satu para Ustazah dan Tokoh Majelis Taklim serta menyampaikan salam cinta dari PKS.
PKS senantiasa tidak berhenti dalam aktivitas dakwah sebagaimana yang dilakukan oleh para Ustazah dan Tokoh Majelis Taklim.
“Kita dipertemukan Allah di jalan dakwah ini,” pungkas Anis.
Anis juga berharap, semoga para Ustazah dan Tokoh Majelis Taklim bisa selalu bersama PKS dalam menjalankan amanah dakwah di masyarakat dan menjadi langkah kebaikan di hadapan Allah Subhanahu wa taala.
Pentingnya perempuan menjaga kesehatan menjelang Ramadan bukan hanya untuk dirinya sendiri, tapi juga ketahanan keluarga.
Pasalnya, seorang istri, ibu atau anak perempuan turut menyediakan asupan bergizi dan memperhatikan kesehatan anggota keluarga lainnya.
Jadi Sahabat, jangan lupa untuk menjaga kesehatan ya.[ind]