ChanelMuslim.com – Pada tahun pertama perhelatan International Islamic Fair (IIF), sebanyak 10 desainer asal luar negeri akan meramaikan runway IIF 2016. Para desainer yang akan hadir itu datang dari 8 negara yang berbeda.
Basma K dan Aywa berasal dari Inggris, Iman Aldebe dari Swedia, Gulshaan dari Prancis, Zamzam Zalila dari Jerman, dan Chenille dari Abu Dhabi.
Adapun Amalina Aman dari Australia, Huw Roman dari Jepang, serta Shea Rasol dan Eja Shahril dari Malaysia.
Chairman International Islamic Fair 2016, Magda Safrina berkata, “International Islamic Fair 2016 akan menjadikan acara ini sebagai salah satu program utamanya.
“Saya berharap dengan kehadiran para desainer luar negeri mengangkat panggung peragaan busana Indonesia sebagai salah satu panggung peragaan busana penting di dunia,” harap Magda dalam Press Conference-nya terkait kegiatan IIF.
Magda juga menerangkan lebih dari 60 modest wear dalam berbagai gaya rancangan hadir di IIF Runway untuk memberikan inspirasi bagi para muslimah.
Terkait IIF
IIF 2016 adalah event perdana yang akan menggalang persatuan negara-negara melalui kegiatan pertukaran budaya, pendidikan, promosi wisata serta kuliner halal. Acara ini akan diselenggarakan pada tanggal 20 23 Oktober 2016 di Jakarta International Expo (JIEXPO) Kemayoran Jakarta dan mendapat dukungan penuh dari Kementrian Agama, utusan khusus presiden RI untuk hubungan kerjasama dengan negara Timur Tengah, organisasi konferensi Islam (OKI) dan Kadin Timur Tengah. Dan dilaksanakan oleh organizer PT. Terra Convexindo. Adapun cakupan kegiatan IIF 2016 adalah :
Islamic Culture Expo : menampilkan anjungan dan atraksi kesenian dari negara peserta
Islamic Fashion : menghadirkan fashion show, seminar, talkshow, kompetisi, exhibition & bazaar, dan meet & greet
Islamic Food & Beverage : antara lain dimeriahkan dengan kegiatan talkshow, competition, blind food tasting, kids cooking class, chef cooking demo, dan battle chef
Islamic Education & Book Fair : talkshow, seminar, bedah buku, kompetisi, pameran sains & teknologi, serta pameran buku dan Islamic Travel : pameran travel haji & umroh.
(jwt)