ChanelMuslim.com- BMH-Pos Da’i dan Suara Merdeka Adakan Buka Bersama di Dusun Mualaf Banyuurip Kolaborasi Ramadan 1442 antara BMH-Pos Dai dan Suara Merdeka di Dusun Banyuurip, Desa Getas, Kecamatan Kaloran, Kab. Temanggung terlaksana dengan baik. Ahad (02/05/2021).
Ramadan menjadi momen terbaik untuk berbagi dan tidak menjadi alasan untuk tidak bersemangat menjalaninya. Justru Ramadan ini menjadi momen untuk menebar kebaikan.
Panitia acara, Bapak Sarwanto selaku takmir sangat mengapresiasi kegiatan buka bersama sekaligus penyerahan Iqro, Al-Qur’an dan santunan untuk dai pembimbing para mualaf.
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya memenuhi kebutuhan dan bentuk kepedulian terhadap masyarakat di Dusun Banyuurip, Desa Getas, Kecamatan Kaloran, Kab. Temanggung 10 adik yatim duafa di wilayah Cibeuteung Muara, Kabupaten Bogor. Selain itu juga menjadi momentum untuk menyambut hari kemenangan.
“Kolaborasi ini melanjutkan program binaan Hidayatullah melalui BMH dan Pos Da’i yang sudah beberapa waktu
lalu bersama masyarakat di dusun ini merenovasi masjid dan beberapa kegiatan dakwah lainnya yang sudah
berlangsung.” Urai Kadiv Prodaya BMH Jawa Tengah, Yusran Yauma.
Salah satu penerima manfaat adik Salsa sangat senang menerima iqro yang diberikan kepadanya.
“Terima kasih sudah kasih hadiah Iqro ini, saya janji akan lebih rajin mengaji.” Janji Salsa.
Kegiatan ditutup dengan pemberian iqro dan foto bersama.
Baca Juga : Heri Koswara Undang Awak Media Buka Bersama
Antusias warga mengikuti buka puasa bareng bersama sore ini sangat tinggi. Tua muda membaur untuk hadir di Masjid Al Muttaqin di dusun itu.
Dan semoga bantuan yang diberikan membawa keberkahan dan manfaat. Membahagiakan mereka adalah tanggungjawab kita bersama. Agar mereka kehidupannya lebih baik dan lebih sejahtera.[Ind/Wld].