ChanelMuslim.com – Senin, (15/2/2021), kabar gembira bagi para lulusan SMA/Sederajat yang ingin melanjutkan pendidikan di universitas negeri. Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) resmi dibuka. Pendaftaran akan dibuka selama 10 hari, sejak tanggal 15 Februari hingga 24 Februari 2021.
Akan tetapi, para pelajar diharapkan tidak mendaftar pada akhir-akhir waktu pendaftaran untuk menghindari kesalahan teknis dan kendala lainnya dalam mendaftar. Selain itu, para pelajar diharapkan mengecek kriteria siswa yang dapat mendaftar SNMPTN.
Ketua Tim Pelaksana Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMP), Mohammad Nasih mengatakan bahwa ada beberapa kriteria siswa yang dapat mendaftar SNMPTN.
“Ada beberapa kriteria siswa yang dapat mendaftar SNMPTN. Di antaranya adalah siswa memiliki akun LTMPT dan sudah permanen, siswa yang dinyatakan berhak ikut mendaftar oleh sekolah dan memiliki nilai yang lengkap di pangkalan data sekolah dan siswa,” kata Nasih seperti yang dilansir dari CnnIndonesia.com pada Senin, (15/2/2021).
Sementara itu, pengumuman hasil SNMPTN akan diumumkan pada tanggal 22 Maret 2021. Tata cara pendaftarannya sangatlah mudah. Pelajar hanya perlu mengunjungi website https://portal.ltmpt.ac.id atau melalui laman https://snmptn.ltmpt.ac.id. Setelah itu, ikutilah panduan pendaftaran yang ada.[ind/Camus]