ChanelMuslim.com – Sahabat muslimah tren kecantikan saat ini di tanah air adalah flawless makeup. Tapi seperti apakah makeup Flawless tersebut, apakah makeup Flawless sama dengan Makeup Natural atau wajah bersih natural tanpa makeup?
Menurut Beauty Blogger Tasya Farasya melalui Highlightnya mengupas mengenai Flawless Makeup tersebut.Berikut kupasan Tasya Farasya:
1. Flawless Artinya Nyaris Sempurna
Flawless makeup adalah makeup yang terlihat nyaris sempurna. Tanpa noda, tanpa celah, semua kekurangan wajah berhasil ditutupi makeup.
“Karena aku suka risih kalau baca komentar flawless makeup tuh seakan artinya makeup natural. Menurut kamus, flawless berarti tanpa noda atau celah. Kalau di situasi lain bisa lain arti tapi maksudnya sama yakni nyaris sempurna,” tulis Tasya.
[gambar1] freepik
2. Makeup Flawless Menghasilkan Finishing Berbeda
Ia menjelaskan, flawless makeup adalah hasil makeup yang nyaris sempurna. Dari mulai teknik blending complexion dan eyeshadownya, pemilihan warna complexion, tingkat coveragenya, bentuk alisnya, dan segala sesuatunya yang mendetail.
Flawless makeup dapat digunakan pada acara resmi maupun untuk keseharian. Berbicara mengenai flawless makeup, finishingnya pun bermacam-macam. Ada yang natural look hingga bold look.
“Hasil makeupnya ya bisa beda-beda. Bisa jadi natural, bold, fx makeup, dan semua jenis makeup lainnya bisa jadi flawless kalau hasilnya halus dan bagus,” terang Tasya Farasya.
3. Makeup Flawless Istilah Make Up Natural di Indonesia
Nah, sudah jelas sekarang maksud Flawless Makeup itu adalah hasil make up yang nyaris sempurna, tanpa noda. Tetapi memang di Indonesia, istilah make up flawless lebih dikenal dengan istilah makeup natural.
“Lucunya kalau kita search di google tentang “flawless makeup” walaupun itu bahasa inggris tapi yang keluar mayoritas artikel dari Indonesia gitu, dengan typical no makeup-makeup look atau natural look. Jadi kayaknya “flawless makeup” disini sudah punya arti sendiri,” ” tulis Tasya berkomentar mengenai Flawless yang dimaknai Natural Makeup.
Jadi jangan salah Istilah lagi ya sahabat muslimah. Semoga bermanfaat. [jwt]