MANFAAT madu bagi anak sangatlah banyak. Madu adalah salah satu suplemen paling penting bagi keluarga muslim. Tidak hanya untuk orang dewasa juga untuk anak-anak.
Banyak khasiat madu yang menjadi alasan kita harus mengkonsumsinya setiap hari, termasuk untuk buah hati kita.
Baca Juga: Masalah Penuaan di Kulit Wajah Cukup Atasi dengan Madu
6 Manfaat Madu bagi Anak
Sumber vitamin pada madu berguna untuk menjaga kesehatan anak. Di dalam madu terdapat glukosa yang berfungsi melakukan perantara metabolisme untuk sumber energi bagi sel-sel dalam tubuh, ada juga fruktosa, sukrosa, maltosa, air, dan vitamin c.
Dilansir laman halodoc.com, berikut 6 Manfaat Madu bagi Anak:
1. Madu Meningkatkan Daya Ingat
Terbukti mengonsumsi madu minimal 20 gram per hari akan memicu regenerasi sel-sel dalam otak dan menstimulasi produksi hormon-hormon yang bertanggung jawab akan kecerdasan dan daya ingat anak.
Daya ingat yang baik sangat dibutuhkan dalam proses pertumbuhan agar anak mampu mengeksplorasi dan mempelajari berbagai hal baru di sekitarnya.
2. Madu Mendukung Pertumbuhan
Anak-anak masih akan terus mengalami pertumbuhan. Maka dari itu, mereka membutuhkan nutrisi yang cukup untuk mendukung pertumbuhannya.
Sebagai orangtua, kita dapat memberikan madu secara teratur setiap hari sebanyak satu hingga dua sendok agar pertumbuhannya semakin baik.
3. Sebagai Sumber Energi
Manfaat madu untuk anak berikutnya adalah sebagai sumber energi. Anak-anak biasanya masih sangat aktif bermain dan berlari-lari, maka dengan mengonsumsi madu kebutuhan energinya akan tercukupi.
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, madu mengandung pemanis alami yaitu fruktosa. Fruktosa sendiri adalah salah satu sumber energi yang dapat bertahan lama.
Oleh sebab itu, mengonsumsi madu bagi anak yang aktif adalah pilihan tepat.
4. Madu Membuat Sistem Pencernaan Sehat
Balita biasanya masih sering memasukkan mainannya ke dalam mulut. Hal ini dapat mengganggu kesehatan pencernaannya.
Berkat madu, berbagai bakteri jahat yang ada dalam sistem pencernaannya pun akan dilawan oleh bakteri baik yang terkandung dalam madu.
5. Madu Menyembuhkan Luka
Karena terlalu aktif bermain, anak-anak bisa saja jatuh dan terluka. Nah, kandungan vitamin C dalam madu akan membuat luka cepat sembuh dan mencegah infeksi lebih cepat.
Selain itu, beberapa penelitian juga mengungkapkan bahwa madu yang dioleskan pada luka akan membuatnya lebih cepat sembuh.
6. Madu Sumber Vitamin
Madu mengandung hampir seluruh komponen vitamin yang dibutuhkan anak, yaitu vitamin B1, B2, B3, D, K, dan E. Semua vitamin tersebut sangat dibutuhkan untuk mengoptimalkan tumbuh kembangnya.
Selain itu, madu juga memiliki kelebihan yakni dapat terserap oleh tubuh dengan cepat, hanya sekitar satu jam setelah dikonsumsi.
Hal ini yang mendasari alasan tubuh lebih cepat terasa bugar dan kenyang setelah mengonsumsi madu ketimbang makanan lain.
Bahkan dalam Alquran, khasiat madu sudah Allah jelaskan secara lengkap.
“Dan Tuhanmu mewahyukan kepada lebah: ‘Buatlah sarang-sarang di bukit-bukit, di pohon-pohon kayu, dan di tempat-tempat yang dibikin manusia,’ kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan (bagimu).
Dari perut lebah itu ke luar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang memikirkan.” (Quran Surat An-Nahl Ayat 68-69)
Semoga bermanfaat. [jwt/halodoc/Cms]