ChanelMuslim.com – Memberikan pelayan kepada masyarakat, masjid London menawarkan makanan panas gratis dan dukungan psikologis seminggu sekali bagi warga kota yang membutuhkan.
“Proyek ini adalah bagian dari beberapa inisiatif antar-agama yang bertujuan untuk melayani masyarakat sekitar,” jelas Mohammad Ali, wakil direktur Masjid, mengatakan kepada Al Jazeera pada hari Sabtu, 8 Agustus.
Terletak di London Borough of Islington, Masjid Finsbury Park membuka pintu bagi kaum tunawisma London seminggu sekali untuk menunjukkan wajah Islam yang sebenarnya.
Para pekerja sosial di masjid menyambut puluhan warga miskin yang datang dengan memberi mereka makanan dan harapan.
Menurut Ishiya, seorang relawan di masjid, para tunawisma menemukan jaminan sosial mereka di masjid tidak di jalan-jalan.
Masjid berharap bisa menyediakan makanan yang lebih baik dengan lebih teratur, Ishiya menambahkan.
Masjid juga menyajikan sejumlah kegiatan yang menargetkan Muslim dan non-Muslim, “Muslim harus memiliki peran dalam integrasi sosial,” Ali menjelaskan.
Masjid, yang telah menjadi titik fokus dalam komunitas antar agama dan ibadah selama 10 tahun terakhir ini, sering dibayangi oleh imam Abu Hamza, yang dijatuhi hukuman penjara seumur hidup AS atas tuduhan terorisme.
Bulan lalu, tokoh cendekiawan Muslim Inggris telah mendesak pihak berwenang Inggris untuk menghapus Masjid Finsbury Park dari daftar hitam terorisme.[af/onislam]