ChanelMuslim.com – Setiap orang diciptakan oleh Alloh SWT dengan kemampuan yang sama meski berbeda fisik maupun kekurangan. Begitu juga dengan mereka yang tingginya hanya satu meter saja. Itulah yang menjadi inspirasi pemilik Saung Kebalen, Lidesma M Ali.
Lidesma mengaku terkesan ketika melihat para manusia mini itu berada di manusia tivi.
"Saya pernah lihat mereka di televisi dan sering dipandang sebelah mata oleh banyak orang. Bahkan saat pertemuan bersama Ucok Baba mereka curhat kepada saya, 'kami bukannya tidak mau mencari lowongan pekerjaan. Ketika kami sampai meja informasi kami sudah ditolak,"katanya saat ditemui ChanelMuslim, Sabtu (9/3/2019).
Mendengar hal itu Lidesma yang juga seorang pemilik Rumah Sakit Ananda itu langsung merekrut enam orang manusia mini itu menjadi pramuniaga dan layanan pelanggan.
"Untuk menjadi layanan pelanggan tidak perlu cantik maupun ganteng tetapi rasa tanggung jawab, dan kepatuhan dibanding anak seusia mereka,"katanya.
Ditambah lagi, kata Lidesma, senyum yang tulus, bagaimana menyapa pelanggan dan menyampaikan terima kasih.
"Bahkan rata-rata mereka sarjana bukan lulusan SD atau SMP,"katanya.
Ini berbeda dengan mereka yang mempunyai fisik sempurna. Mereka berusaha untuk bekerja dan berusaha maksimal dengan kemampuan yang ada.
"Mereka itu bisa apa saja. Rata-rata mereka artis lho meski bekerja jadi layanan pelanggan di tempat saya. Jadi ketika saya ketemu mereka dan melihat rambut mereka tidak ada Saya tanya pada mereka, habis syuting apa? Mereka menjawab dengan malu-malu, 'jadi tuyul, bu',"cerita Lidesma.
Sering mereka yang menjadi pengusaha sombong dan tak melihat mereka yang kekurangan.
"Itulah sisi lain dari seorang pebisnis,"pungkasnya. (Ilham)