SEORANG anak penyandang disabilitas asal Indonesia berhasil mencetak prestasi gemilang pada ajang Gothia Cup 2024 dari Special Olympics Indonesia menjadi juara I dan untuk olahraga Tenis Meja meraih juara II.
Anak istimewa ini bernama M. Ardiansyah, yang sejak kecil dibawa oleh Ibunya yaitu Rohayati untuk berlatih olahraga bersama SOIna DKI Jakarta.
Ardiansyah memiliki hobi olahraga Sepak Bola, Futsal dan Tenis Meja. Dari hobinya itulah, ia dapat prestasi gemilang pada Spesial Olimpiade.
Baca juga: Bocah 12 Tahun Dapat Gelar Juara pada Ajang World Kyokushin Kaikan International
Anak Disabilitas Mampu Berprestasi pada Ajang Gothia Cup 2024
Gothia Cup merupakan salah satu turnamen sepak bola remaja terbesar di dunia yang diikuti oleh ribuan pemain dari berbagai negara. Tahun ini, Indonesia mengirimkan tim khusus yang terdiri dari anak-anak dengan kebutuhan khusus.
Keberhasilan ini tidak terlepas dari peran keluarga dan tim yang selalu mendukungnya. Prestasi ini menjadi bukti bahwa anak-anak penyandang disabilitas juga memiliki potensi besar untuk bersaing di tingkat internasional.
Lihat postingan ini di Instagram
Semangat inklusivitas yang ditunjukkan dalam Gothia Cup menginspirasi banyak pihak untuk terus mendukung anak-anak berkebutuhan khusus agar dapat berkembang melalui olahraga.
Setelah berhasil tampil cemerlang di Piala Gothia 2024, Ardiansyah berharap dapat melanjutkan hobinya di dunia sepak bola, Futsal dan Tenis Meja.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Dirinya bercita-cita bermain di liga profesional dan menjadi motivator bagi anak-anak lain yang memiliki situasi serupa.
Kisahnya mengingatkan kita bahwa keterbatasan bukanlah akhir, melainkan awal untuk meraih mimpi yang lebih besar.
Semoga prestasi ini menjadi pemicu bagi upaya peningkatan fasilitas dan dukungan untuk anak-anak penyandang disabilitas di Indonesia, khususnya di bidang olahraga. [Din]