ChanelMuslim.com- Amerika Serikat ternyata tidak luput dari pencemaran makanan yang membahayakan warga. Akibat terkontaminasi bakteri sebanyak hampir 207 juta telur ditarik dari peredaran.
Hal ini terjadi setelah 22 orang mengalami sakit setelah mengkonsumsi telur yang sudah terlanjur beredar di sembilan negara bagian di Amerika.
Dari hasil penyelidikan, telur-telur tersebut terkontaminasi bakteri berjenis Salmonella Braenderup. Organisme ini dapat menyebabkan infeksi usus. Jika terkonsumsi oleh anak-anak, orang sakt, dan yang memiliki kekebalan tubuh yang lemah akan berakibat fatal.
Menurut Food Safety News, telur sebanyak itu diproduksi oleh peternakan di Hyde County, yang berlokasi di wilayah Karolina Utara. Peternakan besar ini mampu memasok 2,3 juta telur per hari.
Penarikan telur ini dilakukan di 400 toko yang tersebar di sembilan negara bagian, yaitu Florida, New York, Pennsylvania, Karolina Utara, New Jersey, Virginia, Kolorado Selatan, dan Virginia Barat. Hal ini merupakan penarikan telur terbesar sejak tahun 2010 di Amerika. (mh)