CHANELMUSLIM berikan 7 tips aman untuk menghindari bahaya petir saat mendaki gunung.
Mendaki gunung adalah kegiatan yang menantang dan penuh dengan keindahan alam. Mendaki gunung juga sebagai kegiatan sport di alam terbuka yang lengkap dengan segala risikonya.
Namun, di tengah keseruan itu, risiko bahaya juga selalu mengintai, seperti bertemu hewan liar, terkilir, tersesat dan tidak terkecuali tersambar petir.
Petir dapat muncul secara tiba-tiba dan membahayakan keselamatan pendaki gunung. Sebuah risiko yang layak dipertimbangkan, mengingat hobi adalah untuk kesenangan jiwa dan menyehatkan tubuh.
Untuk itu, Chanelmuslim berikan 7 tips aman untuk menghindari bahaya petir saat mendaki gunung:
Perhatikan ramalan cuaca
Sebelum memulai pendakian, pastikan untuk memeriksa ramalan cuaca terkini. Jika ada prediksi badai petir atau cuaca buruk lainnya, pertimbangkan untuk menunda pendakian.
Periksa ramalan cuaca melalui aplikasi atau situs resmi ramalan cuaca yang sudah banyak tersedia. Keselamatan harus selalu menjadi prioritas utama.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca juga: Tips Hemat di Bulan Ramadan agar Keuangan Tetap Terjaga
7 Tips Aman Menghindari Bahaya Petir saat Mendaki Gunung
Lepaskan seluruh aksesoris berbahan logam
Selama badai petir, turunkan semua peralatan yang terbuat dari logam, seperti tongkat trekking, ransel atau peralatan lainnya.
Bahan logam dapat penghantar listrik, sekaligus bisa menangkap kilat. Kalian juga harus memperhatikan alas kaki, jangan sampai kaki bersentuhan langsung dengan tanah agar terhindar dari aliran listrik yang berasal dari petir.
Gunakan alas yang tidak dapat mengalirkan listrik keika ingin duduk saat berada di dalam tenda.
Hindari berlindung di bawah pohon tinggi dan besar
Ketika petir menyambar pohon ataupun menara tinggi, aliran listrik dari sambaran petir akan mengalir ke tanah. Hal inilah yang membahayakan, hindari mendirikan tenda atau berteduh di bawah pohon tinggi saat cuaca buruk.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Cari perlindungan saat badai mendekat
Jika mendadak terjadi badai petir saat sedang mendaki, segera cari perlindungan. Hindari berada di puncak gunung atau di area terbuka lainnya.
Cari tempat perlindungan seperti hutan yang lebat atau gua yang aman. Jangan berdiri di bawah pohon tinggi atau di atas bebatuan besar yang dapat menarik petir.
Buat jarak aman antar kelompok pendaki
Renggangkan jarak antar kelompok tanpa mengurangi kewaspadaan untuk saling mengawasi. Ini penting, apabila ada anggota yang tersambar petir maka risiko korban jatuh bisa diminimalisir dengan jarak antar anggota yang cukup berjauhan.
Mulailah pendakian di pagi hari
Petir biasanya lebih sering terjadi di sore atau malam hari, terutama saat musim hujan. Untuk menghindari risiko tersebut, sebaiknya mulailah pendakian di pagi hari. Dengan demikian, kamu memiliki lebih banyak waktu untuk mencapai tujuan sebelum cuaca memburuk.
Segera berjongkok, rapatkan kaki dan tutup telinga
Berjongkok dengan tumit diangkat sedikit untuk kewaspadaan, serta menutup telinga untuk melindungi gendang telinga dari suara petir.
Selalu waspada bahaya petir dan ambil langkah-langkah yang diperlukan untuk mengurangi risiko. Dengan mematuhi tips di atas, kamu dapat menikmati pendakian gunung dengan lebih aman dan nyaman. [Din]