GELARAN bazar produk halal dan keuangan syariah atau Muslim LifeFair kembali hadir di tahun 2023. Lima Events bersama dengan Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia (KPMI) sebagai penyelenggara berupaya menggerakkan para pelaku usaha di sektor industri halal dalam meningkatkan penjualannya dalam event ini.
Muslim LifeFair yang telah ada sejak tahun 2019, di tahun 2023 untuk pertama kalinya akan diselenggarakan di JIEXPO Kemayoran pada 17-19 Maret 2023.
Ketua KPMI Rachmat Marpaung mengatakan bahwa tahun ini Muslim LifeFair akan membidik momen bulan suci Ramadan dan Idul Fitri 1444 H yang akan menghadirkan berbagai macam produk-produk fashion dan kuliner.
“Beberapa tenant juga akan mengadakan flash sale dan juga diskon, harapannya bisa membantu masyarakat yang ingin mempersiapkan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri,” ucap Rachmat pada acara konferensi pers Muslim Life Fair Jakarta di Hotel Gren Alia, Jakarta. (Rabu, 01/03/2023)
Baca Juga: Salimah Kota Padang Gelar Bazar Ramaikan Hari Jadi Sumatera Barat
Menyambut Bulan Suci Ramadan, Muslim LifeFair 2023 Akan Hadir Memenuhi Kebutuhan Umat Islam
Tidak hanya memberikan keuntungan kepada para pengunjung, Muslim LifeFair yang mengusung konsep bazar ini juga menjadi ajang bagi para pelaku usaha mempromosikan produknya hingga mendapatkan respon positif dari masyarakat.
Gelaran Muslim LifeFair 2023 kali ini, sebagaimana dikatakan oleh Rachmat, akan lebih besar daripada tahun sebelumnya. Sebanyak 230 booth dari 128 brands dengan berbagai kategori dihadirkan.
Mulai dari modest fashion and accessories, kosmetik halal, islamic education, hobbies and communities, islamic book and publisher, halal travel, kids and baby products, properti syariah, wedding islami, multi product, islamic finance, hingga kuliner halal by serlok.
Putu Rahwidhiyasa selaku Direktur Bisnis dan Kewirausahaan Syariah Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) mengatakan bahwa KNEKS sebagai lembaga yang mendapat amanah untuk membantu percepatan pertumbuhan ekonomi syariah di Indonesia mendukung upaya KPMI dalam menyelenggarakan Muslim LifeFair.
“KPMI merupakan salah satu partner yang sangat tepat sekali di level implementasi atau eksekusi di lapangan yang dapat memberikan dampak langsung kepada ekonomi syariat kita khususnya kepada UMKM halal Indonesia,” ucapnya. [Ln]