Sahabat Muslim, tahukah kamu bahwa ternyata ada doa untuk selalu mensyukuri nikmat. Dengan doa ini, kita memohon kepada Allah agar selalu dianugerahi rasa syukur.
Hal ini jangan sampai lupa karena ketika kita lalai dan terlalu bahagia mendapatkan nikmat, tidak jarang kita melupakan Allah yang memberi kita nikmat tersebut. Oleh sebab itu, doa ini membuat kita selalu mengingat Allah dalam setiap waktu, khususnya saat mendapatkan nikmat.
Baca Juga: Al-Anfal Ayat 53, Hilangnya Nikmat Karena Ulah Manusia Sendiri
Doa untuk Selalu Mensyukuri Nikmat
فَتَبَسَّمَ ضَاحِكًا مِّنْ قَوْلِهَا وَقَالَ رَبِّ اَوْزِعْنِيْٓ اَنْ اَشْكُرَ نِعْمَتَكَ الَّتِيْٓ اَنْعَمْتَ عَلَيَّ وَعَلٰى وَالِدَيَّ وَاَنْ اَعْمَلَ صَالِحًا تَرْضٰىهُ وَاَدْخِلْنِيْ بِرَحْمَتِكَ فِيْ عِبَادِكَ الصّٰلِحِيْنَ – ١٩
Maka dia (Sulaiman) tersenyum lalu tertawa karena (mendengar) perkataan semut itu. Dan dia berdoa, “Ya Tuhanku, anugerahkanlah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada kedua orang tuaku dan agar aku mengerjakan kebajikan yang Engkau ridai; dan masukkanlah aku dengan rahmat-Mu ke dalam golongan hamba-hamba-Mu yang saleh.” (Q.S. An-Naml: 19)
رَبِّ اَوْزِعْنِيْٓ اَنْ اَشْكُرَ نِعْمَتَكَ الَّتِيْٓ اَنْعَمْتَ عَلَيَّ وَعَلٰى وَالِدَيَّ وَاَنْ اَعْمَلَ صَالِحًا تَرْضٰىهُ وَاَصْلِحْ لِيْ فِيْ ذُرِّيَّتِيْۗ اِنِّيْ تُبْتُ اِلَيْكَ وَاِنِّيْ مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ – ١٥
… “Ya Tuhanku, berilah aku petunjuk agar aku dapat mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau limpahkan kepadaku dan kepada kedua orang tuaku dan agar aku dapat berbuat kebajikan yang Engkau ridai; dan berilah aku kebaikan yang akan mengalir sampai kepada anak cucuku. Sesungguhnya aku bertobat kepada Engkau dan sungguh, aku termasuk orang muslim.” (Q.S. Al-Ahqaf: 15)
Sahabat Muslim, semoga kita semua selalu menjadi hamba yang pandai bersyukur kepada Allah. Aamiinn. [Cms]