SEBUAH NGO yang berfokus pada dunia perburuhan, Indonesian Worker Humanity (IWH) meluncurkan program Buruh Mengaji. Program tersebut diluncurkan via zoom, Ahad (24/4/2022). Program ini diluncurkan dengan alasan untuk meningkatkan kualitas para buruh dengan belajar dari sejarah-sejarah Rasulullah dan para sahabat.
Baca Juga: BAZNAS dan Startup Dagangan Jalin Kerjasama Program Ramadan
Indonesian Worker Humanity Luncurkan Program Buruh Mengaji
Manager Indonesia Worker Humanity, Muqaffi Hanif menjelaskan bahwa Buruh Mengaji ke depannya akan diadakan satu bulan sekali.
Muqaffi mengatakan, “Para buruh perlu belajar dari sirah-sirah Rasulullah demi memajukan Indonesia lebih baik lagi. Sudah terbukti bagaimana Rasulullah mengubah peradaban jahiliah menjadi peradaban yang luar biasa ketika Rasul menyebarkan agama Islam dan memperbaiki akhlak manusia.”
Oleh sebab itu, dalam peluncuran ini, IWH turut mengundang Founder Sirah Community Indonesia, Ustaz Asep Sobari Lc. yang membahas tentang From Zero to Hero, Inspirasi Sirah Melejitkan Generasi Baru.
Diharapkan dengan sejarah-sejarah yang disampaikan oleh Ustaz Asep Sobari bisa memberi wawasan untuk memajukan Indonesia dari zero menuju Hero.
Perihal from zero to hero, Ustaz Asep Sobari mengungkapkan bahwa para sahabat bisa sukses memajukan peradaban Islam, padahal sebelumnya mereka tidak punya apa-apa.
Dalam artian, para sahabat bisa sukses dengan segala keterbatasan mereka.
“Kalau mau dilihat, dari awal kehidupan para sahabat penuh keterbatasan, semua serba sulit. Artinya, mereka tidak punya modal besar untuk bisa sampai ke titik itu. Namun, kita bisa melihat bagaimana para sahabat bisa sukses menguasai dunia,” jelas Ustaz Asep.
Salah satu penyebab mengapa para sahabat bisa sukses adalah karena gigihnya dalam menuntut ilmu.
Dengan ilmu, kita bisa mengetahui berbagai hal yang bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.
Sahabat Muslim, semoga dengan peluncuran program ini bisa jadi motivasi bagi kita semua untuk belajar tentang sejarah-sejarah Rasulullah.
Dari sejarah tersebut, kita bisa belajar bagaimana agar bisa menjadi orang yang sukses sekaligus memberi manfaat untuk orang lain. [Cms]