ChanelMuslim.com – Untuk memberi orang terkasihmu kejutan kamu bisa menghias ruangan dengan membuat balon bunga. Ternyata tidak sulit lho, kamu bisa mengikuti cara-cara berikut ini:
Siapkan Balon-Balon
Gunting lubang berbentuk lingkaran pada karton tebal
Buat satu lubang lingkaran berdiameter 15 cm dan satu lagi berdiameter 10 cm. Jangan khawatir – lingkaran-lingkaran ini tidak perlu dipotong dengan bagus dan karton tebalnya juga bukan harus yang bagus. Kamu akan menggunakan karton dan lubang ini sebagai pola, bukan bagian dari dekorasi.
Tiup lima balon untuk membuat kelopak bunga
Kamu bisa memilih balon yang warnanya sama agar terlihat seperti kelopak satu bunga. Setelah meniup tiap balon, pegang mulutnya, dan masukkan ke dalam lubang karton berukuran 15 cm yang sudah dibuat tadi.
Apabila terlalu besar atau terlalu kecil, tiup lagi atau kempiskan hingga ukurannya pas. Ikat mulut balon ketika ukurannya sudah pas.
Baca Juga: Pencitraan Bunga Raflesia
Membuat Balon Bunga Untuk Orang Terkasih
Tiup balon yang lebih kecil untuk membuat bagian tengah bunga
Warna balon harus berbeda dengan balon bagian kelopak sehingga tampak menonjol di tengah bunga. Setelah meniup tiap balon, masukkan ke lubang karton yang berdiameter 10 cm. Apabila terlalu besar atau terlalu kecil, tiup lagi atau kempiskan hingga ukurannya pas. Ikat mulut balon ketika ukurannya sudah pas.
Membuat Bunga dari Balon
Ikat tiga balon kelopak bunga menyatu
Balon harus berjarak sama saat diikat, membentuk seperti “Y”. Gunakan bahan yang sama yang digunakan untuk mengikat dua balon kelopak pertama tadi. Pegang mulut ketiga balon dengan satu tangan, dan tangan yang satu mengikat dengan kawat.
Ikat dua kelompok balon kelopak bunga menyatu
Ikat kelompok pertama dan ketiga menyatu. Balon-balon harus mengarah keluar, jadi mulut atau ujungnya diikat di tengah. Balon-balon mungkin tidak stabil saat ini, tapi akan lebih stabil setelah kamu pasang bagian tengahnya.
Ikat dua balon tengah bunga menjadi satu
Ikat dua balon kecil dengan kawat atau tali. Balon harus menghadap ke arah berlawanan saat kamu ikat kedua mulutnya.
Ikat kedua balon kecil di sekeliling mulut balon kelopak
Ambil dua balon tengah dan putarkan ke sekeliling kelopak bunga. Untuk melakukannya, perlahan letakkan mulut balon tengah ke sebelah mulut balon kelopak bunga terus berkeliling, hingga satu balon kecil berada di depan, satu di belakang, di tengah-tengah kelopak.
Adanya bagian tengah bunga di kedua sisi akan menghasilkan efek 3 dimensi pada bunga.
Pajang balon bunga kamu
Setelah balon bunga selesai, kamu bisa meletakkannya di lantai, menggantungnya dengan pita, atau menambahkan tangkai bunga.
Sekarang kamu sudah siap untuk memberi kejutan untuk orang terkasihmu. [Ln]
Sumber: WikiHow