BEASISWA fakultas kedokteran, President University (FKPU) terletak di Jababeka Medical City, kawasan industri kesehatan yang akan dikembangkan menjadi Center of Excellence bidang medis dan layanan kesehatan terpadu di Indonesia.
Pada kawasan ini telah berdiri 20 rumah sakit yang melayani lebih 2000 perusahaan multinasional dari 34 negara asing, serta sekitar satu juta angkatan kerja.
Pada lokasi Jababeka Medical City juga telah berdiri industri pabrik farmasi, seperti Dexa Medica Group, Ferron Par Pharmaceuticals dan lainnya.
Baca juga: Beasiswa Tanoto Foundation Program Teladan untuk Mahasiswa Baru
Beasiswa Fakultas Kedokteran President University untuk Lulusan SMA Sederajat
Keuntungan mengikuti beasiswa ini:
Beasiswa biaya kuliah, mendapatkan voucher diskon pengurangan uang kuliah selama 12 semester, sampai wisuda mendapatkan gelar dokter.
Beasiswa uang pangkal, mendapatkan voucher diskon pengurangan uang pangkal sebesar Rp 25.000.000,-.
Beasiswa asrama, gratis tinggal di asrama pavilion kluster kedokteran pada satu tahun pertama. Setiap 1 group sama dengan 10 mahasiswa yang dipandu didampingi 2 dokter tutor dan 1 petugas non-akademik.
Persyaratan beasiswa:
Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI),
Lulusan SMA/MA setara dari jurusan IPA dengan ijazah yang dikeluarkan 3 tahun terakhir,
Melampirkan ijazah yang berlaku sekurang-kurangnya memiliki Surat Keterangan Kelas XII dari sekolah yang memuat informasi diri dan foto terbaru yang bersangkutan serta dibubuhi cap yang sah,
Nilai mata pelajaran matematika, bahasa inggris, bahasa Indonesia, kimia dan biologi minimal 80+,
Melampirkan bukti hasil TOEFL ITP test dari lembaga resmi yang diakui,
Sehat jasmani dan rohani, dibuktikan dengan; surat keterangan sehat dari Rumah Sakit, tidak buta warna total & parsial, tes hepatitis B, bebas narkoba, khusus calon mahasiswa berdomisili Jabodetabek wajib melakukan pemeriksaan Kesehatan di fakultas kedokteran President University.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Cara mendaftar:
Daftarkan diri kamu melalui web resmi milik President Uiversity,
Batas waktu pendaftaran untuk Tahun Akademik 2024/2025 hanya sampai dengan 15 September 2024, Kuota Terbatas,
Proses seleksi terbagi menjadi 3 tahapan berikut;
Seleksi administrasi (dilaksanakan secara online),
Ujian computer-based test (dilaksanakan secara online),
Sesi wawancara dan tes kesehatan (hybrid). [Din]