ChanelMuslim.com – Surat Al-Kahfi ayat 2 menceritakan tentang Al-Qur’an yang bermanfaat untuk memberi peringatan atas azab Allah. Selain itu, Al-Qur’an juga memberi kabar gembira kepada orang yang beriman.
Baca Juga: Tafsir Surat Al-Kahfi Ayat 1, Pujian kepada Allah
Isi Surat Al-Kahfi Ayat 2
قَيِّمٗا لِّيُنذِرَ بَأۡسٗا شَدِيدٗا مِّن لَّدُنۡهُ وَيُبَشِّرَ ٱلۡمُؤۡمِنِينَ ٱلَّذِينَ يَعۡمَلُونَ ٱلصَّلِحَٰتِ أَنَّ لَهُمۡ أَجۡرًا حَسَنٗا
“Yang lurus, untuk memberikan peringatan akan adzab yang pedih dari sisi-Nya (Allah) dan memberikan kabar gembira kepada orang beriman yang mengerjakan amal shalih bahwa bagi mereka akan mendapatkan balasan yang indah (al-Jannah).”
Ustaz Abu Utsman Kharisman menuliskan bahwa pada ayat sebelumnya disebutkan bahwa Al-Qur’an itu tidak ada kebengkokan di dalamnya, maka pada ayat ini ditegaskan lagi bahwa al-Qur’an itu lurus.
Hal itu menunjukkan kesempurnaan Al-Qur’an. Al-Quran tidak bengkok (peniadaan kelemahan), dan ia lurus (penetapan kebaikan dan kemulyaan).
Lurus tersebut juga bermakna adil menurut penjelasan Ibnu Abbas.
Di dalam al-Quran itu terdapat 2 hal, yaitu pemberian peringatan dan penyampaian kabar gembira. Peringatan akan adzab yang pedih bagi orang yang tidak mau mengikuti aturan Al-Qur’an dan pemberian kabar gembira bagi orang yang beriman dan beramal sholih.
Baca Juga: Tadabur Surat Al-Kahfi Ayat 15
Dua Syarat Amalan Disebut Shalih
Para Ulama menjelaskan bahwa suatu amalan tidaklah disebut shalih kecuali jika tercapai 2 syarat yaitu ikhlas karena Allah dan sesuai syariat Allah (tuntunan Nabi) (penjelasan Syaikh Ibn Utsaimin dalam Tafsir al-Kahfi).
Disebutkan dalam ayat ini bahwa ancaman adzab pedih itu adalah min ladunhu, artinya: dari sisi Dia (Allah) untuk membuat takut manusia bahwa adzab tersebut bukan dari sisi makhluk, tapi dari sisi Dzat Yang Maha Perkasa dan pemilik adzab yang pedih.
Allah menyebutkan dalam ayat ini bahwa balasan yang akan diterima oleh orang yang beriman dan beramal sholih adalah “ajron hasana” yaitu balasan yang baik, yaitu al-Jannah (Surga).
Al-Jannah disebutkan sebagai balasan yang baik karena di dalamnya hanya terkandung kebaikan, tidak ada keburukan sedikit pun, tidak ada kesusahan sedikit pun.
Sahabat Muslim, semoga kita termasuk ke dalam hamba yang selalu mengerjakan amal shalih agar bisa masuk ke dalam surga. Aamiinn. [Cms]