DALAM surat Abasa ayat 24-32, dijelaskan tentang berbagai macam kesenangan untuk manusia dan hewan ternak. Apa saja kesenangan-kesenangan tersebut? Dengan mengetahui berbagai kesenangan yang ada, hal tersebut dapat membuat kita lebih bersyukur.
Selain itu, kita juga bisa
Baca Juga: Surat Abasa Ayat 1 dan 2, Hikmah Teguran Allah kepada Nabi Muhammad
Surat Abasa Ayat 24-32, Kesenangan untuk Manusia dan Hewan Ternak
فَلْيَنْظُرِ الْاِنْسَانُ اِلٰى طَعَامِهٖٓ ۙ
Maka, hendaklah manusia itu memperhatikan makanannya. (Abasa: 24)
Dijelaskan dalam tafsir Tahlili, ayat ini menjelaskan bahwa Allah menyuruh manusia untuk memperhatikan makanannya. Bagaimana, telah disiapkan makanan bergizi yang mengandung protein, karbohidrat, dan lain-lain sehingga memenuhi kebutuhan hidupnya.
Manusia dapat merasakan kelezatan makanan dan minumannya yang juga menjadi pendorong bagi pemeliharaan tubuhnya sehingga tetap dalam keadaan sehat dan mampu menunaikan tugas yang dibebankan kepadanya.
اَنَّا صَبَبْنَا الْمَاۤءَ صَبًّاۙ
Sesungguhnya Kami telah mencurahkan air (dari langit) dengan berlimpah. (Abasa: 25)
ثُمَّ شَقَقْنَا الْاَرْضَ شَقًّاۙ
Kemudian, Kami belah bumi dengan sebaik-baiknya. (Abasa: 26)
Maksudnya, Allah membukakan permukaan bumi dengan sebaik-baiknya agar supaya udara dan sinar matahari dapat masuk ke dalam bagian bumi, sehingga tanahnya menjadi subur untuk menumbuhkan berbagai tanaman.
فَاَنْۢبَتْنَا فِيْهَا حَبًّاۙ
Lalu, Kami tumbuhkan padanya biji-bijian, (Abasa: 27)
وَّعِنَبًا وَّقَضْبًاۙ
anggur, sayur-sayuran, (Abasa: 28)
وَّزَيْتُوْنًا وَّنَخْلًاۙ
zaitun, pohon kurma, (Abasa: 29)
وَّحَدَاۤىِٕقَ غُلْبًا
kebun-kebun (yang) rindang, (Abasa: 30)
وَفَاكِهَةً وَّاَبًّا
buah-buahan, dan rerumputan. (Abasa: 31)
مَتَاعًا لَّكُمْ وَلِاَنْعَامِكُمْۗ
(Semua itu disediakan) untuk kesenanganmu dan hewan-hewan ternakmu. (Abasa: 32)
Sahabat Muslim, itulah kesenangan untuk manusia dan hewan ternak. Semoga kita semua selalu mensyukuri apa yang diberikan Allah tersebut. Aamiinn. [Cms]