• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Jumat, 2 Januari, 2026
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Quran Hadis

9 Pengusaha Perusak Negara

17/11/2025
in Quran Hadis, Unggulan
9 Pengusaha Perusak Negara

9 Pengusaha Perusak Negara (foto: pixabay)

93
SHARES
717
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
ADVERTISEMENT

ADA 9 pengusaha perusak negara dijelaskan oleh Ustaz Aunur Rafiq Saleh berikut ini. Sembilan orang yang disebutkan ayat berikut ini adalah para tokoh dan pengusaha kaya di Hijr, kota kaum Tsamud yang didakwahi Nabi Saleh alaihis salam.

وَكَا نَ  فِى  الْمَدِيْنَةِ  تِسْعَةُ  رَهْطٍ  يُّفْسِدُوْنَ  فِى  الْاَ رْضِ  وَلَا  يُصْلِحُوْنَ

“Dan di kota itu ada sembilan orang laki-laki yang berbuat kerusakan di bumi, mereka tidak melakukan perbaikan.” (QS. An-Naml: 48)

Sembilan orang yang disebutkan ayat ini adalah para tokoh dan pengusaha kaya di Hijr, kota kaum Tsamud yang didakwahi Nabi Saleh alaihis salam.

Kesembilan orang inilah yang menggerakkan masyarakat Tsamud untuk menentang dakwah Nabi Saleh alaihis salam, membunuh ontanya dan merencanakan pembunuhan Nabi Saleh alaihis salam.

Mereka yang sembilan orang inilah yang merusak negeri Tsamud dengan berbagai kerusakan dan kejahatan.

Kesembilan perusak negara ini tidak punya i’tikad baik sama sekali untuk berbuat baik kepada negara dan rakyatnya.

Mereka mengeruk kekayaan negara dan merusak mental penduduknya dengan memprovokasi dan membiayai masyarakat pendukungnya untuk menentang dakwah dan ajakan perbaikan yang diserukan oleh Nabi Saleh alaihis salam dan para pengikutnya.

Karena itu, Allah menyebut mereka yang sembilan ini dengan sifat kejahatan yang tidak menyisakan i’tikad kebaikan sedikit pun: “membuat kerusakan di bumi dan mereka tidak berbuat kebaikan”.

Baca Juga: Menjadi Pengusaha Muslimah, Ini Tipsnya

9 Pengusaha Perusak Negara

Di antara kerusakan yang dilakukan oleh sembilan pengusaha perusak negara ini adalah merusak ekonomi negara.

Sebagian ahli tafsir menyebutkan bentuk perusakan ekonomi yang mereka lakukan di antaranya dengan cara mengikis atau memecah koin dinar dan dirham yang menjadi mata uang saat itu sehingga berkurang timbangannya dan bisa menimbulkan kelangkaan mata uang.

Kejahatan ini bisa merusak ekonomi negara dan karena itu Nabi shallallahu alaihi wa sallam melarangnya:

نَهَى رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَنْ تُكْسَرَ سِكَّةُ الْمُسْلِمِينَ الْجَائِزَةُ بَيْنَهُمْ إِلَّا مِنْ بَأْسٍ

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam melarang untuk memecah mata uang muslimin yang diperbolehkan (berlaku) diantara mereka kecuali karena perkara yang mengharuskannya.” (Sunan Abi Dawud 2992)

Kejahatan mempermainkan dan merusak mata uang ini termasuk kejahatan ekonomi yang biasa dilakukan oleh para perusak negara.

Kejahatan ini pula yang pernah dilakukan kaum Nabi Syu’aib dan dilarangnya kemudian mereka menjawab:

قَا لُوْا  يٰشُعَيْبُ  اَصَلٰوتُكَ  تَأْمُرُكَ  اَنْ  نَّتْرُكَ  مَا  يَعْبُدُ  اٰبَآ ؤُنَاۤ  اَوْ  اَنْ  نَّـفْعَلَ  فِيْۤ  اَمْوَا لِنَا  مَا  نَشٰٓ ؤُا   ۗ اِنَّكَ  لَاَ نْتَ  الْحَـلِيْمُ  الرَّشِيْدُ

“Mereka berkata, Wahai Syu’aib! Apakah agamamu yang menyuruhmu agar kami meninggalkan apa yang disembah nenek moyang kami atau melarang kami mengelola harta kami menurut cara yang kami kehendaki? Sesungguhnya engkau benar-benar orang yang sangat penyantun dan pandai.” (QS. Hud: 87).

Wallahua’lam. Semoga kita terhindar dari kejahatan 9 pengusaha perusak negara tersebut.[ind]

Tags: 9 Pengusaha Perusak Negara
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
Previous Post

Ajari Anak Bersyukur Saat Diberi

Next Post

Lebih Indah dari Apa yang Kamu Cari

Next Post
Lebih Indah dari Apa yang Kamu Cari

Lebih Indah dari Apa yang Kamu Cari

Ramuan Sehat Liver

Meninggal karena Asam Lambung

Melakukan Amal Akhirat Tapi dengan Niat Utama Duniawi (1)

Melakukan Amal Akhirat Tapi dengan Niat Utama Duniawi (1)

  • Batik Danar Hadi Tampilkan Fashion Show Bertema Kembang Parang

    Batik Danar Hadi Tampilkan Fashion Show Bertema Kembang Parang

    174 shares
    Share 70 Tweet 44
  • 124 Nama Sahabiyat untuk Bayi Perempuan

    7781 shares
    Share 3112 Tweet 1945
  • Resep Pastel Tutup, Ide Sajian Pagi Mengenyangkan

    153 shares
    Share 61 Tweet 38
  • Ayat Al-Qur’an tentang Traveling

    510 shares
    Share 204 Tweet 128
  • Doa Ibu yang Mengubah Nasib Anak

    3331 shares
    Share 1332 Tweet 833
  • Penjelasan Ustaz Adi Hidayat tentang Hukum Shalat Sendiri di Rumah bagi Laki-Laki

    1844 shares
    Share 738 Tweet 461
  • Khutbah Jumat: Hisablah Dirimu Sebelum Dihisab

    161 shares
    Share 64 Tweet 40
  • Bolehkah Puasa Daud dan Puasa Ayamul Bidh Digabung

    623 shares
    Share 249 Tweet 156
  • Rezeki yang Dicari, Rezeki yang Mencari

    94 shares
    Share 38 Tweet 24
  • 3 Hal Yang Tidak Bisa Kembali Dalam Kehidupan Kita

    271 shares
    Share 108 Tweet 68
Chanelmuslim.com

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga