ChanelMuslim.com- Mereka seperti hewan ternak. Bahkan lebih sesat lagi.
Sebuah perumpamaan disampaikan dalam Al-Qur’an. Mereka seperti hewan ternak. Bahkan, lebih sesat lagi. Begitu tertera dalam Surah Al-A’raf ayat 179.
Kenapa hewan ternak? Dalam hal pelajaran buruk apa yang bisa diambil dari hewan ternak. Dengan begitu, kita bisa belajar agar tidak terjatuh dalam hal buruk itu.
Di antara hewan ternak yang biasa diketahui adalah kerbau, sapi, kambing, kuda, unta, ayam, bebek, dan lainnya. Ternak adalah dikembangbiakkan untuk kemudian diambil daging dan lainnya.
Dari sisi cara makannya, hewan ternak tergolong yang selalu makan. Hampir tak ada aktivitas selain tidur kecuali makan dan makan. Selebihnya berkembang biak.
Berbeda dengan hewan buas seperti ular, buaya, singa, dan sejenisnya. Mereka hanya makan sekali dalam sepekan atau bahkan satu bulan. Setelah itu, mereka berpuasa menunggu waktu saatnya makan lagi.
Selain soal makan, hewan buas juga lebih cerdas dari hewan ternak. Mereka pandai bersembunyi dari pengawasan manusia. Mereka pun cerdik dalam menangkap hewan buruannya. Mereka juga memiliki senjata diri yang ditakuti banyak lawan, termasuk manusia.
Hewan buas juga tidak mudah untuk dijinakkan. Hal itu berbeda dengan hewan ternak yang cukup diperlihatkan makanan mereka, hewan-hewan yang berukuran besar itu pun nurut saja apa yang diperintahkan.
Mereka tidak meneliti apa yang ada di balik makanan yang diberikan. Mereka tidak juga memahami apa di balik fasilitas hidup yang disediakan. Sepertinya mereka tak berpikir bahwa akan berakhir di ladang sembelihan.
Kalau pun anggota keluarga mereka tewas dalam sembelihan, tak satu pun dari anggota keluarga lain yang berontak, melarikan diri, atau melawan. Mereka seperti tidak tahu padahal melihat, mendengar, dan mengalami.
**
Semoga kita tidak seperti yang diumpamakan itu. Bisa berpikir kenapa Allah menciptakan kita. Bisa memahami sejumlah aturan yang Allah ajarkan kepada kita. Dan, bisa mencerna kenapa hidup di dunia bukan tujuan akhir kita.
Semoga kita tidak seperti yang diumpamakan itu. Tidak terjebak dalam kesibukan hidup yang hanya makan, minum, tidur, dan berkembang biak. Tidak terpedaya dengan tipuan-tipuan jahat yang menggunakan makanan dan fasilitas.
Semoga kita tidak seperti yang diumpamakan itu. Bisa mengambil pelajaran dari satu peristiwa yang merugikan, seperti hewan buas yang tidak akan terperosok di lubang yang sama. Dan bisa melarikan diri dari gelapnya jahiliyah menuju cahaya Islam. [Mh]