ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, cuaca panas selalu menambah keinginan untuk meneguk minuman dingin setiap saat untuk melepas dahaga.
Es Puding Buah bisa jadi ide untuk sajian siang hari di saat cuaca panas menyengat.
Ide dari pemilik Mrs Wijaya di akun instagramnya @mrs.wijaya bisa jadi referensi resep es puding buah kali ini. Berikut kutipan resepnya:
ES PUDING BUAH
Resep ala @mrs.wijaya
Bahan pudding :
1 bungkus agar-agar putih (7g)
1/2 bks nutrijell kelapa muda (7,5g)
200-250 gula pasir
1300 ml susu cair full cream
Bahan es lainnya:
(buah bisa ditambah buah apa saja sesuai selera dan potong-potong/serut sesuai selera)
1/4 bh semangka uk sedang
1/4 bh blewah uk sedang
2 bh alpukat uk besar
2 kaleng buah leci kalengan
1 kaleng susu kental manis
Air secukupnya
batu secukupnya
[gambar1]
Cara Membuat:
1. Pudding susu : dalam panci campur semua bahan pudding jadi satu aduk rata, didihkan sambil diaduk (jika tidak suka terlalu manis beri gula 200 gr, jika suka manis beri gula 250 gr)
2. Angkat dan hilangkan uapnya sebentar lalu tuang ke loyang, dinginkan pada suhu ruang kemudian masukkan kulkas, potong-potong/serut sesuai selera
3.Dalam wadah, masukkan potongan pudding beserta bahan es lainnya, aduk rata koreksi rasa, tuang ke gelas/mangkok, sajikan.
Selamat mencoba. [jwt/IG @mrs.wijaya]