ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, memasak tidak hanya sekadar kegiatan meramu bumbu dan bahan makanan, memasak ataupun menyajikan makanan, terlebih untuk keluarga juga menjadi kegiatan ibadah untuk diri kita. Apalagi kalau kita bisa memasak menu-menu yang unik nan kreatif ala ala restoran, dijamin keluarga menjadikan rumah sebagai syurganya dunia. MasyaAllah.
Nah, Salah satu resep masakan paling unik nan kreatif ala ala restoran yang bisa sahabat muslim coba adalah Sweet Sour Chicken Rumahan untuk keluarga, Sweet Sour Chicken ini salah satu menu makanan Chinese dengan perpaduan rasa manis dan asam yang membuat cita rasa yang lezat. dikutip dari akun youtube @Annisa Sarahayu, menu ini bisa jadi referensi kreasi sahabat muslim untuk terus menggali ide masakan kreatif.
Berikut Resep Sweet Sour Chicken:
RESEP SWEET SOUR CHICKEN
Bahan-Bahan ayam asam manis:
• Daging ayam fillet
• Air perasan jeruk nipis
• Bawang putih
• Garam dan lada bubuk
• Tepung jagung atau maizena
• Telur kocok
• Minyak goreng
Bahan Saus ayam asam manis:
• Paprika (merah, kuning, hijau) opsional
• Bawang putih
• Nanas kalengan
• Saus Tomat
• Kecap asin
Cara Membuatnya:
ayam:
1. Potong ayam berbentuk dadu atau sesuai selera
2. Lumuri ayam dengan garam, lada, serta bawang putih yang sudah dihaluskan, lalu aduk hingga merata.
3. Lumuri ayam yang sudah diberi bumbu dengan tepung jagung atau maizena secukupnya hingga menutupi semua ayam, kemudian aduk lagi hingga rata.
4. Masukan lumuran ayam ke dalam kocokan telur, lalu goreng hingga kecoklatan.
5. Kemudian tiriskan.
Saus:
1. Potong Nanas kalengan menjadi dadu atau sesuai selera (airnya jangan dibuang) begitu juga dengan paprika. Sisihkan.
2. Tumis bawang putih hingga harum.
3. Masukan potongan paprika aduk semua (jangan terlalu layu)
4. Masukkan saus tomat dan kecap asin (disesuaikan dengan ayam yang dipakai) aduk semua hingga merata, lalu masukkan air nanas kalengan, aduk lagi hingga rata dan sedikit mengental
5. Masukkan ayam, aduk lagi hingga rata dan terakhir masukkan nanas.
6. Hidangkan dengan nasi panas sebagai sumber karbohidrat.
Bagaimana? Mudah dan praktis bukan? Selamat berkreasi dan selamat mencoba. [ind/Syifa]