ChanelMuslim.com – Sup Ayam Pak Min Klaten bisa jadi referensi menu sahur keluarga tercinta. Sup Ayam Pak Min Klaten melegenda karena memiliki rasa kaldu yang kuat.
Olahan ini sangat cocok jadi menu sahur keluarga. Apalagi jika menggunakan ayam kampung untuk Sup Ayam satu ini. Rasanya makin mantap dan tentu saja sehat. Mau coba buat sendiri?
Resep Sup Ayam dari Bunda Ella di akun instagramnya @elabundaella bisa jadi referensi. Berikut ini kutipan resepnya:
SUP AYAM ALA PAK MIN KLATEN
Bahan-Bahan:
1/2 ekor ayam, potong sesuai selera
1 iris Jeruk nipis
1/2 sdt Himalaya salt
1 sdt Lada bubuk
1/2 sdt Kaldu Jamur
Minyak goreng
Air matang
Baca Juga: Resep Udang Sambal Minimalis, Ide Olahan Seafood Sederhana
Bahan Dihaluskan:
3 siung bawang putih
2 siung bawang merah
1/3 ruas Jahe
Cara Membuat:
1. Beri ayam perasan jeruk nipis lalu bilas hingga bersih. Masukkan ayam dalam panci beri air, biarkan mendidih. Sambil menunggu tumis bahan dihaluskan dengan minyak hingga wangi
2. Masukkan bumbu tumis ke dalam sup ayam, beri garam, lada, kaldu jamur. Masak hingga matanng
3. Angkat dan sajikan dengan taburan daun bawang dan bawang goreng
Sup Ayam Klaten siap hangatkan suasana sahur di pagi hari. Selain itu olahan ini bisa kita masak menggunakan slow cooker agar rasa kuahnya nikmat. Kaldu meresap hingga ke kuahnya.
Baca Juga: 3 Ide Olahan Nasi untuk Sarapan Pagi Istimewa
Selamat mencoba dan semoga menginspirasi sahabat muslim. [jwt]