ChanelMuslim.com – Tetap semangat menyajikan menu-menu sehat di dapur keluarga setiap hari ya bunda.
Salah satu ide menu bekal keluarga yang bisa dicoba hari ini adalah menu Roti Telur Panggang. Resep spesial dari Sukma di akun Instagramnya @sukmawati_rs bisa jadi referensi. Berikut kutipan resepnya:
ROTI TELUR PANGGANG
Bahan-Bahan:
6 lbr roti tawar, potong-potong atau biarkan utuh
3 buah sosis, iris
6 butir telur
Paprika merah+hijau potong dadu kecil
1/2 bawang bombay cincang
1 batang daun bawang, iris-iris
Secukupnya merica, garam, cabe bubuk jika suka
75gr keju cheddar parut
150 gr Keju mozarella parut kasar
Mentega
[gambar1]
Cara Membuat:
1. Panaskan oven 180 dercel.
2. Oles pinggan tagan panas dengan mentega. Susun roti tawar di atasnya.
3. Kocok lepas telur dengan garam, cabe bubuk dan merica.
4. Masukkan sisa bahan (sisakan sedikit mozarella untuk taburan), aduk rata.
4. Tuang ke atas roti. Tabur sisa keju mozarella.
5. Panggang 30mnt /hingga matang, api atas bawah .
6. Sajikan hangat dengan saus sambal.
Selamat mencoba. [jwt/IG @sukmawati_rs]
.