ChanelMuslim.com- Untuk menjaga berat badan tetap ideal memang agak susah ya sahabat muslim. Kadang kita tidak menyadari bahwa makanan yang kita makan sehari-hari mengandung bahan yang dapat membuat badan menjadi gemuk.
Lalu bagaimana solusinya? Tenang sahabat muslim, puding buah naga bisa dijadikan solusi menu hidangan untuk diet.
Diketahui, konsumsi buah naga dapat menjadi menu diet sehat. Diet sehat dengan buah naga bisa menjadi pilihan yang tepat bagi kamu yang ingin menjaga berat badan ideal.
Buah ini dapat dikonsumsi dengan berbagai cara, misalnya dimakan langsung, diolah menjadi jus, atau dijadikan puding.
Yuk, kita buah puding buah naga yang manis dan menyegarjan melansir dari laman Endeus.tv Rabu, (02/02/2022).
Baca Juga : Resep French Fries Homemade yang Renyah dan Mengembang
Resep Puding Buah Naga untuk Berat Badan Ideal
Bahan
12 porsi
Puding susu:
800 ml susu cair
100 g gula pasir
1 bungkus (7 g) agar agar bubuk
Puding buah naga:
200 g daging buah naga merah
600 ml air
100 g gula pasir
1 bungkus (7 g) agar agar bubuk
Baca Juga : Resep Caramel Strawberry Overnight Oats untuk Busui Tetap Langsing
Cara Membuat:
Puding susu: Masukkan semua bahan ke dalam panci, aduk rata. Masak di atas api besar hingga mendidih. Angkat.
Tuang 100 ml adonan puding susu ke dalam cetakan puding volume 2 L, sisihkan hingga setengah mengeras. Jaga suhu sisa adonan agar tetap hangat. Sisihkan.
Puding buah naga: Masukkan daging buah naga dan air ke dalam blender, proses hingga halus.
Tuang jus buah naga ke dalam panci, tambahkan sisa bahan, aduk rata. Masak di atas api besar hingga mendidih. Angkat.
Tuang 100 ml adonan puding buah naga ke atas puding susu. Diamkan hingga setengah mengeras.
Tuang kembali 100 ml larutan puding susu di atas puding buah naga, lakukan secara berselang seling hingga kedua adonan habis. Simpan dalam kulkas hingga dingin. Sajikan segera.
Jangan lupa untuk menyantap Puding dalam keadaan dingin untuk sensasi segar yang maksimal.[wmh]