• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Rabu, 5 November, 2025
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Kisah

Kisah Murid Tukang Sihir yang Diselamatkan Berkali-kali oleh Allah (3)

Juli 30, 2021
in Kisah
Kisah Murid Tukang Sihir yang Diselamatkan Berkali-kali oleh Allah (3)
80
SHARES
619
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
ADVERTISEMENT

ChanelMuslim.com – Kisah murid tukang sihir bagian akhir berlanjut dengan saat dirinya diselamatkan Allah berkali-kali dari kematian. Setelah membunuh rahib dan teman duduknya, raja lantas memanggil sang anak. Raja pun mengatakan hal yang sama, tetapi sang anak juga tentu saja enggan.

Baca Juga: Kisah Abdullah bin Zubair Mengetahui Titik Kekuatan Musuh (2)

Diselamatkan Allah dari Kejatuhan dan Tenggelam

Kemudian, sang anak dilemparkan kepada sekelompok prajurit raja, dan dikatakan, “Pergilah kalian ke gunung ini dan gunung ini, mendakilah sampai di puncak gunung, apabila ia mau berhenti dari agamanya selamatkan dia, kalau tidak, maka lemparkan ia ke dasar jurang.”

Para prajurit itu pun pergi dan naik ke puncak gunung. Di atas gunung sang anak berdoa, “Ya Allah! Jagalah diriku dari tipudaya mereka sekehendak-Mu.”

Tiba-tiba bergetarlah gunung tersebut dan semua prajurit raja jatuh ke bawah jurang. Kemudian, sang anak pun kembali menemui raja.

Raja heran dan mengatakan, “Apa yang terjadi pada para sahabatmu (para prajurit)?”

Sang anak menjawab, “Sesungguhnya Allah telah menjagaku dari makar mereka.”

Sang raja pun kembali melemparkan anak itu ke sekelompok prajuritnya yang lain, kali ini perintah sang raja, “Pergilah kalian dan bawalah anak ini ke sebuah perahu. Apabila kalian telah berada di tengah laut, apabila ia mau berhenti dari agamanya selamatkanlah ia, kalau ia tetap enggan, lemparkanlah ia ke tengah lautan!”

Para prajurit itu pun pergi. Setelah sampai di tengah laut, sang anak pun berdoa, “Ya Allah! Jagalah aku dari tipudaya mereka sekehendak-Mu.”

Oleh sebab itu, perahu pun terbalik, tetapi anak tersebut tetap diselamatkan Allah, sehingga yang tenggelam hanya seluruh prajurit raja. Anak itu lagi-lagi kembali menemui sang raja.

Raja pun terkejut seraya mengatakan: “Apa yang terjadi pada para sahabatmu (prajurit raja)?”

Sang anak menjawab, “Allah telah menjagaku dari makar mereka.”

Kemudian, ia berkata kepada sang raja.

“Sesungguhnya engkau tidak akan pernah bisa membunuhku, kecuali bila engkau mau menuruti permintaanku.” Sang raja menjawab, “Apakah itu?”

Sang anak melanjutkan, “Kumpulkanlah seluruh manusia pada satu tempat, kemudian saliblah aku di sebuah pohon kurma, kemudian ambillah satu anak panah dari tempat anak panahku, letakkan anak panah itu di busurnya, kemudian katakanlah “Bismilah Rabbil ghulam (dengan nama Allah Rabb-nya anak ini).’

Kemudian lepaskanlah anak panah tersebut. Dengan begitu engkau bisa membunuhku.”

Baca Juga: Kisah Dua Pria yang Takut dengan Harta Syubhat

Semua Orang yang Menyaksikan Langsung Beriman

Akhirnya, sang raja pun mengumpulkan manusia pada suatu padang yang luas. Dia menyalib anak tersebut pada sebuah batang kurma, kemudian mengambil sebuah anak panah dari tempat anak panahnya dan diletakkan di busur, kemudian mengatakan: “Bismillah Rabbil ghulam (Dengan menyebut nama Allah, Rabb anak ini).”

Setelah itu, itu dilepaskan, maka anak panah itu melesat tepat mengenai pelipisnya, setelah itu sang anak meletakkan tangannya di pelipisnya kemudian meninggal.

Seluruh manusia yang menyaksikan itu pun mengucapkan, “Aamanna bi Rabbil ghulam (Kami beriman kepada Allah Rabb-nya anak tersebut).”

Dikatakanlah kepada sang raja. “(Wahai sang raja!) Tahukah engkau, perkara yang selama ini kau khawatirkan telah terjadi. Sungguh manusia seluruhnya telah beriman.”

Akhirnya, sang raja pun memerintahkan untuk membuat sebuah parit di dekat pintu-pintu jalan dan membuat lubang panjang.

Lalu dinyalakanlah api kemudian ia berorasi. “Barangsiapa yang tidak mau kembali dari agamanya, maka lemparkanlah ke dalam parit tersebut.” Atau sehingga dikatakan, “Lemparkanlah!!” maka mereka pun melemparkan seluruhnya.

Sampai datang seorang wanita bersama bayinya, ia berputus asa, berdiri lemas tanpa daya menghadap jurang parit yang tengah berkobar api, tiba-tiba sang bayi berucap, “Wahai ibuku.. bersabarlah, sesungguhnya engkau berada di atas kebenaran!” [Cms]

(Hadits shahih riwayat Imam Muslim dalam kitab Az-Zuhd bab “Qishashotu Ash-habil Ukhdud was Sahir war Rahib wal Ghulam: 3005)

Kisah ini diambil dari terjemahan hadist kisah ashabul ukhdud di https://kisahmuslim.com/1561-tukang-sihir-dan-sang-pemuda.html dengan sedikit perbaikan.

Tags: Kisah murid tukang sihir
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
Previous Post

Raih Gelar Doktor, Dirut BSI Ungkap 3 Variabel Penting Pengaruhi Kinerja Private Wealth Management

Next Post

Beasiswa Kuliah S1 di STT-NF

Next Post
Beasiswa Kuliah S1 di STT-NF

Beasiswa Kuliah S1 di STT-NF

tutorial berpakaian

Tutorial Berpakaian untuk Si Pemilik Tubuh Besar

tafsir surat al isra

Tafsir Surat Al Isra Ayat 23, Perintah Berbakti Tanpa Nego

  • Kreasikan Rayakan Milad ke-3: Merajut Cinta untuk UMKM dan Palestina

    Kreasikan Rayakan Milad ke-3: Merajut Cinta untuk UMKM dan Palestina

    72 shares
    Share 29 Tweet 18
  • Khalid bin Yazid, Filsuf Pertama dalam Islam

    426 shares
    Share 170 Tweet 107
  • Doa untuk Palestina Lengkap beserta Artinya

    1541 shares
    Share 616 Tweet 385
  • Tiga Pahlawan Wanita dari Tanah Minang untuk Indonesia

    1096 shares
    Share 438 Tweet 274
  • Doa Ibu yang Mengubah Nasib Anak

    3170 shares
    Share 1268 Tweet 793
  • Ada Apa dengan Sudan

    70 shares
    Share 28 Tweet 18
  • 4 Macam Mad Lazim, Berikut Ini Pengertian dan Contohnya

    5142 shares
    Share 2057 Tweet 1286
  • 124 Nama Sahabiyat untuk Bayi Perempuan

    7582 shares
    Share 3033 Tweet 1896
  • Terjemahan Hadits Arbain Pertama Lengkap dengan Huruf Latin

    5107 shares
    Share 2043 Tweet 1277
  • Pengertian Mad Thobi’i, Mad Wajib Muttasil, dan Mad Jaiz Munfasil

    3984 shares
    Share 1594 Tweet 996
Chanelmuslim.com

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga