• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Jumat, 23 Januari, 2026
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Khazanah

Ujian Itu Tanda Allah Sayang Kepada Hamba-Nya

14/10/2025
in Khazanah
Dewasa Kita Palsu

(foto: pixabay)

172
SHARES
1.3k
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
ADVERTISEMENT

ChanelMuslim.com – Ujian itu tanda Allah sayang kepada hamba-Nya. Motivator dari Rumah Pintar Aisha Randy Ariyanto W. dan Dyah Lestyarini memberikan penjelasan mengenai ujian.

Saat engkau dirundung banyak ujian atau engkau menghadapi ujian yang berat, itu berarti Allah sedang mencintaimu.

Dengan banyaknya ujian yang engkau hadapi, dengan begitu beratnya ujian yang engkau jalani, ketahuilah sobat, saat itu Allah sedang menghujanimu dengan banyak pahala agar engkau mudah masuk surga-Nya.

Bersabarlah atas ujian yang saat ini engkau alami. Semua atas kehendak-Nya. Jika engkau bersabar, Allah akan senang kepadamu lalu engkau akan dihadiahkan surga.

Sobat, ujian yang engkau alami adalah wujud sayangnya Allah kepada dirimu. Saat engkau diberi masalah atau sakit, mungkin ibadahmu sangatlah sedikit.

Dari ibadah yang sedikit itu yang diterima Allah jauh lebih sedikit lagi. Lalu jika dibandingkan dengan dosamu, eh ternyata dosanya jauh lebih berat dan banyak daripada amal kebaikanmu.

Karena amal ibadahmu yang sangat sedikit itulah, karena dosamu yang lebih berat itulah, Allah ingin menghujanimu dengan banyak pahala dengan cara memberimu masalah atau sakit.

Sesungguhnya seorang yang mendapatkan ujian itu diberi kabar gembira, jika bersabar akan dicintai Allah, karena sesungguhnya Allah bersama orang-orang yang sabar.

Orang sabar itu pahalanya disempurnakan Allah tanpa batas. Apapun yang terjadi, bersandarlah dan berpasrah dirilah kepada Allah.

Allah tidak akan mengecewakanmu sebab engkau bergantung pada tali yang paling kokoh.

Baca Juga: Saat Menghadapi Ujian, Renungkanlah Hal berikut

Ujian Itu Tanda Allah Sayang Kepada Hamba-Nya

Sobat, bentuk rasa sayang Allah yang lain, engkau masih diberi umur hingga hari ini. Itu artinya, Allah masih memberimu kesempatan untuk bertobat atas dosa-dosamu dan memperbanyak beribadah.

Itulah tanda Allah sayang kepadamu. Allah menciptakanmu itu sebenarnya untuk dibahagiakan lho, diberi banyak kesenangan, diberi banyak kenikmatan, di mana itu?

Ya saat di surga nanti, hanya saja manusia itu zholim. Mereka sendiri yang menolak dibahagiakan, mereka sendiri yang enggan diberi kesenangan, mereka sendiri yang tidak ingin masuk surga.

Mereka sebenarnya sudah tahu, sudah paham, sudah mengerti akan balasan surga atau neraka. Namun tetap saja mereka enggan mengerjakan amalan surga dan sibuk mengerjakan amalan neraka.

Sobat, Allah itu tidak pernah meninggalkan kita. Buktinya, dulu kita bermaksiat dan banyak dosa. Allah selalu ingatkan, selalu Allah sadarkan, hingga akhirnya kita berhijrah.

Itulah bukti saat kita berdosa sekalipun, Allah tidak pernah meninggalkan kita. Hanya saja, kita sendiri yang keras kepala, terus saja melakukan dosa walaupun sudah Allah sadarkan.

Sobat, saat engkau diuji dan engkau taat pada-Nya, tenanglah, Allah tidak akan meninggalkanmu, Allah tidak akan menyia-nyiakan kesabaranmu, Allah akan menemanimu, Allah akan bersamamu. Yakinlah Allah begitu dekat melebihi urat nadimu sendiri.

Sobat, mungkin kita merasa sudah rajin sholat di masjid, rajin sedekah, rajin ibadah tapi tetap saja diuji bahkan kita kadang bertanya kepada Allah,

“Ya Allah kenapa ya, saya udah rajin sholat, rajin membaca Al-Quran, rajin sedekah tetap saja diuji seperti ini”

Ketahuilah, Allah jika sudah sayang kepada hamba-Nya maka yang diberikan bukan dunia tetapi akhirat, dengan ujian itulah hamba-Nya semakin dekat dengan Allah.

Dengan ujian itulah, Allah akan hujani dengan banyak pahala. Jadi saat diuji, bersabarlah Allah sedang menghujanimu banyak pahala.

“Jika Allah menginginkan kebaikan kepada seseorang, Allah akan memberinya cobaan“ (HR. Ahmad).

Nah, saat diuji mintalah keringanan kepada Allah dengan doa ini. Allahumma yassir wala tu’asir, Ya Allah, permudahlah urusanku jangan dipersulit.[ind]

Tags: Ujian Itu Tanda Allah Sayang Kepada Hamba-Nya
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
Previous Post

Adab Suami Istri Saat Anak Harus Disusui

Next Post

Warga Palestina Sudah Dibebaskan Israel dan Tiba di Kota Khan Yunis di Gaza Selatan

Next Post
Warga Palestina Sudah Dibebaskan Israel dan Tiba di Kota Khan Yunis di Gaza Selatan

Warga Palestina Sudah Dibebaskan Israel dan Tiba di Kota Khan Yunis di Gaza Selatan

Menyikapi Tergelincirnya Seorang Alim

Mayit Tersiksa apabila Diratapi

Ini Manfaat Kesehatan Konsumsi Kunyit dan Jahe untuk Masalah Kewanitaan

Obat Radang Tenggorokan Cukup dengan Ramuan Kunyit ala JSR

  • Rekomendasi Baju Lebaran 2026, Selain Rompi Lepas

    Rekomendasi Baju Lebaran 2026, Selain Rompi Lepas

    6679 shares
    Share 2672 Tweet 1670
  • Model Gamis Potongan Dua Tingkat bisa Jadi Rekomendasi untuk Lebaran 2026

    955 shares
    Share 382 Tweet 239
  • BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Jabodetabek 22-26 Januari 2026

    73 shares
    Share 29 Tweet 18
  • Resep Singkong Keju Goreng

    167 shares
    Share 67 Tweet 42
  • Poin Penting Perjalanan Isra’ Mi’raj dari Surat Al-Isra’ Ayat 1

    1763 shares
    Share 705 Tweet 441
  • 124 Nama Sahabiyat untuk Bayi Perempuan

    7876 shares
    Share 3150 Tweet 1969
  • Rumah Zakat Salurkan 35 Paket Nasi untuk Penyintas Banjir Cakung Barat

    68 shares
    Share 27 Tweet 17
  • Terjemahan Hadits Arbain Pertama Lengkap dengan Huruf Latin

    5253 shares
    Share 2101 Tweet 1313
  • Doa Ibu yang Mengubah Nasib Anak

    3413 shares
    Share 1365 Tweet 853
  • Hadis tentang Lima Malam saat Doa Tidak Tertolak

    455 shares
    Share 182 Tweet 114
Chanelmuslim.com

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga