MINIMAL ada tiga manfaat besar dari bersyukur. Ketiga manfaat ini akan mengubah hidup kita jika mendapatkannya.
Pertama, mendapatkan pahala dan ridha dari Allah.
Karena selain merupakan perintah, syukur juga bentuk peribadahan kepada Allah.
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُلُوْا مِنْ طَيِّبٰتِ مَا رَزَقْنٰكُمْ وَاشْكُرُوْا لِلّٰهِ اِنْ كُنْتُمْ اِيَّاهُ تَعْبُدُوْنَ ١٧٢
Wahai orang-orang yang beriman, makanlah apa-apa yang baik yang Kami anugerahkan kepadamu dan bersyukurlah kepada Allah jika kamu benar-benar hanya menyembah kepada-Nya. (Al-Baqarah:172).
Tentu dengan syarat jika dilakukan dengan ikhlas dan sepenuh hati.
Kedua, syukur akan menciptakan perasaan positif.
Artinya hidup akan lebih bahagia, tenang, tidak kemrungsung dan pikiran akan lebih jernih.
Karena ia akan lebih fokus kepada berbagai kenikmatan yang ada.
Dengan banyak bersyukur, semakin banyak pula perasaan positif pada diri kita.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Semakin banyak perasaan positif pada diri kita, akan semakin banyak pula muncul ide-ide kreatif.
Dengan ide-ide kreatif, kita semakin berkesempatan untuk menjadi orang yang sukses.
Bisa saja dengan cara demikian Allah menambahkan berbagai kenikmatan bagi orang yang mau bersyukur.
Sungguh bagi Allah tidak ada sedikit pun kesulitan bagi-Nya.
بَدِيْعُ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۗ وَاِذَا قَضٰٓى اَمْرًا فَاِنَّمَا يَقُوْلُ لَهٗ كُنْ فَيَكُوْنُ ١١٧
(Allah) pencipta langit dan bumi. Apabila Dia hendak menetapkan sesuatu, Dia hanya berkata kepadanya, “Jadilah!” Maka, jadilah sesuatu itu. (Al-Baqarah:117).
Ketiga, dengan bersyukur, berbagai musibah dan malapetaka akan dihindarkan oleh Allah dari hamba-Nya.
مَا يَفْعَلُ اللّٰهُ بِعَذَابِكُمْ اِنْ شَكَرْتُمْ وَاٰمَنْتُمْۗ وَكَانَ اللّٰهُ شَاكِرًا عَلِيْمًا ١٤٧
Allah tidak akan menyiksamu jika kamu bersyukur dan beriman. Allah Maha Mensyukuri lagi Maha Mengetahui. (An-Nisa:147).
Baca juga: Materi Kultum, Bersyukur Kepada Allah
Manfaat Memiliki Rasa Syukur
Maka dari itu, kita harus lebih jeli dan peka terhadap berbagai nikmat yang diberikan Allah kepada kita.
Kurangnya kepekaan terhadap nikmat Allah akan mengurangi rasa syukur kita, sebab kita merasa tidak ada yang perlu disyukuri lagi.
Sadar selama kita masih hidup, kita pasti mendapatkan berbagai kenikmatan yang tidak mungkin dapat kita hitung.
وَاِنْ تَعُدُّوْا نِعْمَةَ اللّٰهِ لَا تُحْصُوْهَاۗ اِنَّ اللّٰهَ لَغَفُوْرٌ رَّحِيْمٌ ١٨
Jika kamu menghitung nikmat Allah, niscaya kamu tidak akan mampu menghitungnya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. (An-Nahl:18).
Yakinlah bahwa di balik suatu kejadian, pasti ada hikmah yang tersembunyi.
Hikmah tersendiri merupakan suatu nikmat.
Maka pandailah kita mengambil hikmah dari suatu kejadian yang telah kita alami, pasti kita akan selalu bisa bersyukur.
Dengan syukur, pastilah berbagai kenikmatan akan bertambah.
Sumber: Kumpulan Kultum Terlengkap Sepanjang Tahun – Dr. Hasan El Qudsy
[Sdz]