KESUDAHAN sifat ujub adalah kerugian. Dalam artian, seseorang yang mempunyai sifat seperti itu akan mudah dikalahkan oleh Allah. Oleh sebab itu, sudah seharusnya kita tidak berperilaku ujub.
Baca Juga: Ujub Penyakit Hati yang Tersembunyi
Kesudahan Sifat Ujub
Sebagai manusia, kita harus menyadari bahwa kita juga mempunyai kekurangan. Sesuatu yang kita pikir hebat dan kita miliki, semuanya milik Allah.
Kapan pun Allah mau, Allah bisa mencabut titipan tersebut.
Asy-Syaikh Muhammad bin Shalih al-‘Utsaimin rahimahullah berkata,
الغالب أن الإنسان إذا أعجب فإنه يهزم بإذن الله إن أعجب بكثرته هزم وإن أعجب بعلمه ضل وإن أعجب بعقله تاه، لا تعجب بنفسك ولا بأي قوة من قواتك بل استعن بالله وفوض الأمر إليه حتى يتم لك ما تريد.
“Yang sering terjadi adalah apabila seseorang itu ujub, maka dia akan terkalahkan dengan izin Allah. Jika dia ujub karena banyaknya jumlah kelompoknya, dia akan kalah.
Jika dia ujub karena ilmunya, dia akan sesat. Jika dia ujub karena akalnya, dia akan hilang akalnya.
Jangan engkau ujub terhadap dirimu dan kelebihan apa pun yang engkau miliki, bahkan mohonlah pertolongan kepada Allah serta sandarkan urusan kepada-Nya! Agar engkau mendapatkan yang engkau inginkan dengan sempurna.”
[Cms]
Sumber:
Syarh Riyadh al-Shalihin, Jilid 4, hlm. 365.
Alih Bahasa:
Abu Fudhail Abdurrahman Ibnu Umar غفر الرحمن له.
https://t.me/alfudhail