• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Jumat, 30 Januari, 2026
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Kecantikan

Cara Merawat Kulit Wajah saat Hamil

30/12/2025
in Kecantikan
Tiga Kondisi Ibu Hamil yang Diperbolehkan untuk Divaksin

(Foto: Ilustrasi wanita hamil(Pixabay/StockSnap)

75
SHARES
578
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
ADVERTISEMENT

TERNYATA, terdapat cara merawat kulit wajah saat hamil yang perlu diperhatikan. Saat hamil, tidak bisa sembarangan dalam merawat wajah karena akan berpengaruh pada janin.

Baca Juga: Kurangi Konsumsi Cokelat Saat Hamil

Cara Merawat Kulit Wajah saat Hamil

Akibat naik turunnya hormon pada masa kehamilan itu dapat menimbulkan beragam masalah kulit pada ibu hamil, salah satunya di wajah.

Masalah ini tentunya bisa membuat ibu hamil menjadi bingung dalam memilih produk kecantikan atau bagaimana merawat wajah saat hamil.

Satu hal yang perlu diingat, ibu hamil perlu lebih berhati-hati dalam memilih produk dan jenis perawatan wajah saat hamil, agar tidak membahayakan janin dan kandungan.

Dilansir laman Alodokter, berikut cara masalah dan cara merawat wajah saat hamil:

Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

1 Jerawat

Timbulnya jerawat pada masa kehamilan adalah hal yang banyak terjadi pada wanita hamil. Jenisnya pun beragam, mulai dari jerawat ringan hingga parah.

Jerawat pada masa kehamilan terjadi karena hormon androgen meningkat dan memicu kelenjar minyak pada kulit untuk memproduksi sebum atau minyak lebih banyak, hingga akhirnya menimbulkan jerawat.

Untuk mengatasi jerawat saat hamil, Anda bisa menggunakan obat oles dengan kandungan seperti azelaic acid, glycolic acid, alpha hydroxy acid, atau sulfur.

Namun, sebelum memutuskan untuk menggunakan obat, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu.

Selain beberapa jenis obat oles di atas, dokter mungkin akan memberikan obat antibiotik minum untuk menghilangkan jerawat, seperti erythromycin.

Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Perhatikan juga keseharian Anda dalam menggunakan kosmetik dan menjaga kebersihan wajah. Gunakan bahan-bahan yang tidak mengiritasi kulit berjerawat, misalnya kosmetik yang berbahan dasar air, bedak tabur, atau foundation khusus untuk wajah berminyak.

Ingat untuk selalu mencuci wajah Anda setidaknya dua kali sehari dengan menggunakan sabun atau pembersih wajah yang berbahan ringan.

2. Bercak pada wajah atau chloasma

Bercak kehitaman di wajah juga bisa muncul saat sedang hamil. Penyebab pasti kondisi ini belum diketahui dengan jelas, tetapi meningkatnya hormon progesteron, estrogen, dan MSH atau hormon penghasil melanosit (sel kulit yang menghasilkan pigmen) menyebabkan warna kulit menjadi lebih gelap, sehingga menimbulkan bercak pada bagian pipi, kening, bibir, dan hidung.

Paparan sinar matahari juga turut berperan dalam munculnya bercak kehitaman pada wajah. Chloasma dapat menghilang setelah melahirkan, namun untuk mengurangi atau menutup bercak, ibu hamil bisa menggunakan concealer dan tabir surya dengan SPF 30 atau lebih.

Tabir surya ini berfungsi untuk melindungi kulit dari sinar UV yang dapat memicu perubahan pigmen kulit. Selain itu, juga perlu menggunakan krim wajah sesuai anjuran dokter dan mencuci wajah dengan pembersih wajah berbahan lembut.

Sementara itu perawatan yang perlu dihindari saat hamil adalah sebagai berikut:

1. Obat

Pada saat hamil, tidak disarankan menggunakan obat jerawat yang mengandung retinoid, salicylic acid, benzoyl peroxide, dan antibiotik jenis tertentu, karena dapat berbahaya bagi janin.

Selain itu, hindari juga obat yang mengandung tetrasiklin, tretinoin, dan isotretinoin. Obat-obatan tersebut dapat memengaruhi perkembangan janin dalam kandungan dan menyebabkan cacat lahir yang serius.

2. Perawatan

Jika ingin relaksasi dengan melakukan spa, dianjurkan memilih terapis yang memang sudah berpengalaman dalam menangani ibu hamil.

Selain itu, hindari perawatan yang menggunakan suhu panas, seperti berendam di air hangat, mandi dengan air yang terlalu panas, atau berada di ruang uap (sauna).

Jika ingin melakukan hidroterapi dengan air hangat, pastikan suhunya tidak lebih dari 32 derajat Celcius. Perawatan selama kehamilan yang dapat dicoba yakni pijat ibu hamil, pedicure, dan manicure.

Meningkatnya beberapa hormon pada masa kehamilan dapat menimbulkan ragam masalah, khususnya pada kulit wajah.

Untuk mengatasinya, Anda perlu cermat dalam memilih produk dan jenis perawatan. Jangan sampai memakai bahan atau perawatan yang dapat membahayakan janin, atau berisiko menimbulkan cacat lahir.

Nah, jika ingin melakukan perawatan sebaiknya konsultasi dokter agar tidak membahayakan ibu dan janin.

Semoga bermanfaat. [Jwt/Alodokter/Cms/Sdz]

Tags: Cara merawat kulit wajah saat hamil
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
Previous Post

Salimah Jadi Penawar Tertinggi di Lelang Lukisan ‘Di Balik Langit Gaza’

Next Post

Jangan Asal Panggil Bestie, Ketahui Level Pertemanan Berikut Ini

Next Post
Jangan Asal Panggil Bestie, Ketahui Level Pertemanan Berikut Ini

Jangan Asal Panggil Bestie, Ketahui Level Pertemanan Berikut Ini

Sebanyak 3,3 Juta Penjualan Tiket KAI Selama Libur Nataru 2025/2026

Sebanyak 3,3 Juta Penjualan Tiket KAI Selama Libur Nataru 2025/2026

Marah Menghilangkan Cahaya Akal

Marah Menghilangkan Cahaya Akal

  • Cara Memutuskan Doa-doa Buruk

    Hadis tentang Lima Malam saat Doa Tidak Tertolak

    507 shares
    Share 203 Tweet 127
  • Ngargoyoso Waterfall jadi Salah Satu Destinasi Wisata Terfavorit di Kota Solo, Jawa Tengah

    106 shares
    Share 42 Tweet 27
  • Kehadiran Deswita Maharani dan Ferry Maryadi di Acara Lamaran Syifa Hadju dan El Rumi Menambah Kesan Hangat

    72 shares
    Share 29 Tweet 18
  • Doa Ibu yang Mengubah Nasib Anak

    3439 shares
    Share 1376 Tweet 860
  • 124 Nama Sahabiyat untuk Bayi Perempuan

    7905 shares
    Share 3162 Tweet 1976
  • Terjemahan Hadits Arbain Pertama Lengkap dengan Huruf Latin

    5272 shares
    Share 2109 Tweet 1318
  • Rekomendasi Baju Lebaran 2026, Selain Rompi Lepas

    6708 shares
    Share 2683 Tweet 1677
  • Yang Berhak Memandikan Jenazah Ibu

    2874 shares
    Share 1150 Tweet 719
  • Contoh Format Isi CV Taaruf yang Bisa Kamu Ikuti

    403 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Ayat Al-Qur’an tentang Traveling

    577 shares
    Share 231 Tweet 144
Chanelmuslim.com

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga