SETIAP wanita ingin memiliki kulit wajah yang bersinar dan sehat. Namun, paparan sinar matahari tidak bisa dihindari. Sinar matahari dapat menyebabkan kulit kering yang dapat menimbulkan bercak coklat, kusam, pigmentasi hingga kanker kulit.
Untuk mengatasi hal itu, kebanyakan wanita tidak segan mengeluarkan biaya untuk mengembalikan kondisi kulit wajah atau memperhatikan kesehatannya.
Ternyata bahan alami di sekitar kita dapat mengembalikan kesehatan dan kecerahan kulit wajah kamu. Bahan-bahan ini dapat melembabkan mencerahkan kulit kering serta kusam tanpa efek samping yang membahayakan.
Merangkum dari berbagai sumber, inilah 5 bahan alami yang membuat wajahmu sehat dan bersinar:
Mentimun
Mentimun dapat dimanfaatkan sebagai scrub. Caranya, ambil sebuah mentimun, buang isinya kemudian hancurkan bersama outmeal dan yoghurt. Aplikasikan ke seluruh permukaan wajah, diamkan beberapa saat. Setelah mongering, usapkan secara berputar sebagai scrub.
Lidah buaya
Selain bisa dikonsumsi, lidah buaya juga memiliki manfaat untuk kecantikan. Salah satunya adalah untuk mencerahkan kulit wajah.
Kamu hanya perlu membutuhkan kira-kira 1 sendok teh gel lidah buaya, dua sendok teh air mawar dan seperempat sendok teh bubuk kunyit. Campur secara merata, kemudian gunakan sebagai masker.
Baca juga: 5 Manfaat Hijab bagi Kecantikan Wanita Muslimah
5 Bahan Alami yang Membuat Wajah Bersinar
Alpukat
Alpukat dapat digunakan sebagai masker wajah. Alpukat mengandung vitamin A, C dan E, niasin, kalsium, protein dan asam folat yang dapat merangsang pembentukan jaringan kolagen.
Kolagen inilah yang sangat dibutuhkan untuk menjaga kelembaban dan kesehatan kulit. Untuk membuatnya, campurkan 1 buah alpukat, 2 sendok teh madu, ½ cangkir yoghurt dan 1 sendok teh perasan jeruk nipis atau lemon.
Air jeruk nipis atau lemon
Air ini memiliki sifat astringen yang berfungsi untuk memperkecil pori-pori sehingga kulit nampak lebih halus. Jeruk ini mengandung vitamin C dan flavonoid yang bersifat anti oksidan, disinfektan serta antibiotik.
Sedangkan madu sebagai campurannya mampu melindungi kulit dari paparan sinar ultraviolet. Masker ini dibuat dengan cara mencampurkan setengah sendok makan perasan jeruk nipis atau lemon dan setengah sendok makan madu.
Kuning telur
Kamu bisa mencoba masker kuning telur. Campurkan 1 butir kuning telur ayam dengan setengah sendok makan madu hingga rata.
Memiliki kulit wajah dan cerah, tidak selalu harus memakai produk yang mengandung bahan kimia. Dengan bahan alami yang mudah ditemukan, dapat dijadikan sebagai masker wajah secara rutin dan berkesinambungan sehingga menghasilkan kulit wajah yang kamu inginkan. [Din]