ChanelMuslim.com – Suamiku diam saja dan aku bilang, “Sudah Abi diam. Umi yang atur. Abi tilawah saja.“ Sementara anak-anakku pada menutup muka dengan selimut. Ada juga yang pura-pura berzikir memandang keluar jendela pesawat sambil pegang tasbih.
Ketika manajernya datang dan mereka semua diam saja. Dan ketika si pramugari seksi dalam perjalanan umrah diganti dengan pramugari lain yang lebih sopan pakai blazer.
Di situ aku duduk dan berpikir, “Oh, aku cinta dia. Kalau nggak cinta ngapain aku ngamuk-ngamuk.”
Jadi selama belum pernah ngamuk karena cemburu, cintamu perlu dipertanyakan.
Baca juga: Penerimaan yang Mulai Berubah
“Selamat yaa suamiku, yang sudah sukses jadi suami buat istri dengan sejuta kekurangan yang dasyat.”
Jadi hari ini adalah wedding anniversary-ku yang ke-27 tapi yang akan dapat sertifikat suamiku karena sudah lulus ujian jadi suami. Beliau yang dapat sertifikat, aku yang tanda tangan. Hoho.
As info; suamiku aku unfriend. Karena aku nggak mau dia ganggu aku di facebook. Haha. Dan beliau terima karena itu bukan hal penting untuk diributkan.
Karena sejatinya, engkau menikah bukan dengan bidadari tapi dengan manusia yang selalu banyak salah. Di situlah engkau diuji. Maka dikatakan pernikahan itu telah melengkapi 1/2 dien-mu. Tak heran bila agak-agak susah. I love you!
Rasulullah bersabda, “Jika seorang wanita selalu menjaga salat lima waktu, juga berpuasa sebulan (di bulan Ramadan), serta betul-betul menjaga kemaluannya (dari perbuatan zina) dan benar-benar taat pada suaminya, maka dikatakan pada wanita yang memiliki sifat mulia ini, ‘Masuklah dalam surga melalui pintu mana saja yang engkau suka’.” (HR. Ahmad, 1: 191; Ibnu Hibban, 9: 471)
Website:
https://ChanelMuslim.com/jendelahati
https://www.jakartaislamicschool.com/category/principal-article/
Facebook Fanpage:
https://www.facebook.com/jisc.jibbs.10
https://www.facebook.com/Jakarta.Islamic.Boys.Boarding.School
Instagram:
www.instagram.com/fifi.jubilea
Twitter: