PUSTAKA Al-Kautsar memberikan diskon mulai dari 20 persen hingga 50 persen pada acara Islamic Book Fair (IBF) 2023. Buku-buku yang dijual seperti buku sejarah islam, buku fiqih, buku anak, hingga komik islami.
Baca Juga: Pustaka Al-Kautsar Luncurkan Buku Muhammad Sang Negarawan di Islamic Book Fair 2023
Hadir di Islamic Book Fair 2023, Pustaka Al-Kautsar Beri Diskon Besar hingga 50 Persen
Karena promo yang diberikan oleh Pustaka Al-Kautsar pada acara IBF 2023 sangat besar, stand tersebut tidak pernah terlihat sepi pengunjung.
Pustaka Al-Kautsar telah ikut berpartisipasi dalam acara IBF sudah sejak pertama kali IBF ada hingga tahun 2023 sekarang. Namun, pada tahun 2021, IBF ditiadakan karena adanya pandemi Covid-19.
Dalam acara Islamic Book Fair 2023, Pustaka Al Kautsar dapat menjual hingga 10.000 produk.
“Kita produk yang terjual kalau dihitung mungkin lebih dari 10.000 saya kurang tahu persisnya, tapi Alhamdulillah penjualannya dari hari Rabu sampai sekarang terus naik,” jelas salah satu pegawai Pustaka Al-Kautsar dalam acara IBF 2023.
Selain membuka stan, Pustaka Al-Kautsar juga melaunching buku terbaru mereka acara IBF 2023, yaitu buku “Muhammad sang Negarawan” yang ditulis oleh Drs. Tohir Bawazir.
Sahabat muslim yang ingin menjumpai stand Pustaka Al Kautsar, bisa datang langsung ke Istora Gelora Bung Karno.
Acara IBF 2023 berlangsung dari Rabu, 20 September 2023 hingga ahad, 24 September 2023 pukul 09.00 hingga 21.00 WIB.
Pembelian tiket bisa didapatkan melalui online maupun on the spot di pintu masuk. Untuk harga tiket, Rp15.000 untuk umum sedangkan Rp10.000 untuk pelajar. [Cms/Vina]