KAKI dingin mungkin menjadi alasan di balik tidur malammu yang gelisah, apalagi di musim hujan yang dingin ini. Ketika kaki kedinginan dapat menyempitkan pembuluh darah dan menyebabkan lebih sedikit darah yang beredar. Oleh karena itu sebaiknya kamu menggunakan kaus kaki saat tidur.
Menurut National Sleep Foundation, menghangatkan kaki sebelum tidur membantu memberi otak sinyal tidur yang jelas bahwa sudah waktunya tidur.
Mengenakan kaus kaki di tempat tidur adalah cara teraman untuk menjaga kaki tetap hangat sepanjang malam.
Ada beberapa manfaat mengenakan kaus kaki saat tidur di udara yang sedang dingin ini untuk kesehatan tubuhmu. Berikut ini dilansir dari Healthline:
Baca Juga: Rahasia Brand Kaus Kaki Soka Tetap Diminati Pasar
Manfaat Menggunakan Kaus Kaki Saat Tidur di Musim Hujan
Selain membantu tubuh tetap hangat, mengenakan kaus kaki di malam hari juga memiliki manfaat tambahan
Membuat tidurmu nyenyak: Menggunakan kaus kaki dapat membantu menurunkan suhu tubuh dan membuatmu merasa mengantuk.
Perbaiki tumit pecah-pecah: Mengenakan kaus kaki katun setelah memberinya pelembab dapat membantu menjaga tumit agar tidak kering.
Mengurangi kemungkinan penyakit Raynaud: Penyakit Raynaud adalah kondisi ketika aliran darah ke bagian tubuh tertentu berkurang akibat penyempitan pembuluh darah arteri, biasanya jari kaki, saat ini terjadi akan terasa berdenyut atau membengkak.
Mengenakan kaus kaki di malam hari dapat membantu mencegah penyakit Raynaud dengan menjaga kaki tetap hangat dan sirkulasi darah.
Pastikan menggunakan kaus kaki yang tidak terlalu ketat yang dapat menyempitkan sirkulasi darah. Kaus kaki yang terbuat dari serat alami yang seperti wol adalah yang terbaik, meskipun mungkin harganya lebih mahal dibandingkan kaus kaki katun atau serat buatan. [Ln]