FILM terbaru berjudul Air Mata Mualaf ini resmi digarap dan siap menjadi salah satu karya besar yang mengangkat kisah tentang perjalanan spiritual seorang mualaf.
Film ini diproyeksikan menjadi salah satu film yang menggugah kesadaran spiritual dan menginspirasi penonton dari berbagai kalangan.
Secara garis besar, film Air Mata Mualaf bercerita tentang perjalanan spiritual gadis bernama Angie setelah menetap di Australia.
Baca juga: Cut Syifa Akan Melakukan Adegan Action di Film Gaza
Film Air Mata Mualaf Resmi Digarap Oleh Rumah Produksi Merak Abadi Productions
Cerita bermula ketika Angie jadi korban kekerasan kekasihnya, hingga memutuskan melarikan diri dari rumah dan diselamatkan oleh seorang gadis pengelola masjid.
Usai mendapatkan pertolongan, Angie tersentuh oleh kebaikan hati si gadis. Sampai di satu momen, batin Angie bergetar saat mendengar gadis itu membaca Al-Qur’an, hingga meminta diajari tentang Islam.
Acha Septriasa dipercaya memerankan karakter Angie. Ia mau menerima tawaran bermain di film ini karena tertarik dengan perjalanan hidup Angie.
Acha juga merasa punya kesamaan latar belakang dengan Angie. Saat ini, Acha pun tinggal jauh dari keluarga karena sudah menetap di Sydney bersama sang suami, Vicky Kharisma.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Diperkirakan, film ini akan mulai tayang pada 2025. Selain di Indonesia, ada enam negara lain yang dipilih untuk menayangkan film tersebut yaitu negara Malaysia, Singapura, Brunei, Amerika, Filipina dan Pakistan.
Film ini adalah bukti bahwa perjalanan spiritual seseorang dapat diabadikan melalui media film dengan cara yang mendalam dan emosional.
Melalui karya ini, Merak Abadi Productions berhasil menghadirkan sebuah cerita yang bukan hanya menyentuh kalbu, tetapi juga mengajak penonton untuk merenungi nilai-nilai keimanan dan kehidupan. [Din]