ChanelMuslim.com – Dalam gelaran Muslim Fashion Festival (MUFFEST) 2020, Desainer Nada Rivany lewat brand Nada Label menampilkan koleksi syari terbarunya bertema Anatolia yang ramah lingkungan pada Jumat, 21 Februari 2020 bertempat di Main Stage JCC Senayan Jakarta.
Disebutkan oleh Nada bahwa delapan koleksi Anatolia ini terinspirasi dari keindahan Cappadocia yang direfleksikan dalam melalui paduan gaya Turki dengan kain tapis tradisional.
“Anatolia ini terinspirasi dari Ke’Eksotisan Cappadocia yang kemudian diwujudkan dalam Gaya Busana Turki dengan eksplorasi tapis tradisional,” sebut Nada Rivany terkait koleksinya.
Sementara itu, konsep desain dari busana Anatolia ini gaun panjang, Khimar, katering dengan gaya syar’i sederhana tapi berkelas.
“Konsep desain Anatolia ini adalah gaun panjang, khimar, layering, A-line, ornamen, kain print dengan gaya syar’i, sederhana dan berkelas,” sebutnya lagi.
Sementara bahan yang digunakan oleh Nada Rivani yang concern di ranah fashion Urban Syari ini adalah Tule, Cerutti HQ, Madammosiel, dan Prada Silk dengan warna-warna khas Cappadocia.
[gambar1] Muffest
“Untuk Anatolia ini warna yang digunakan adalah terracotta, peach, burgundy dan hitam dengan gaya estetika yang menarik dan up to date serta mengedepankan nilai-nilai berbusana sebagai seorang muslimah,” ungkapnya lagi.
Begitu juga untuk mendukung Suistanable Fashion, Nada Rivany menggunakan kain ramah lingkungan yang dicetak dengan tinta Epson yang ramah lingkungan.
“Terkait Sustainable Fashion, kita menggunakan kain tradisional yang dikolaborasikan dengan kain berkualitas dan tahan lama yang dicetak dengan tinta Epson yang ramah lingkungan,” tutupnya.
Selain menggelar show, Nada Label by Nada Rivany juga hadir memudahkan pengunjung dalam melihat koleksinya di booth C-6 selama Muffest 2020. [jwt]