ChanelMuslim.com – Tahukah, ternyata Batang pisang bisa menjadi menu sedap lho. Sayur Ares, kuliner khas Lombok satu ini memiliki cita rasa khas karena rasa santan yang berpadu dengan batang pisang yang segar.
Bahan Utama :
400 gr ares (batang pisang muda (batang pisang, raja, susu, kepok, batu) belum berbuah diambil tengah dalam yang putih, iris – iris halus cuci bersih hingga benang-benang hilang, cuci kembali dengan air garam hingga lemas lalu sisihkan).
4 lembar daun jeruk
600 ml santan sedang kentalnya
3 buah cabe merah dirajang
4 sdm minyak
½ sdt garam
1 sdt gula
Bumbu Halus:
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdt Desaku Ketumbar Bubuk
3 cm jahe
3 cm lengkuas
1 sdt Desaku Kunyit Bubuk
1 sdt terasi bakar
3 butir kemiri
½ sdt Ladaku Merica Bubuk
½ sdt garam
Cara Membuat :
1. Tumis bumbu halus dan daun jeruk hingga harum dan matang tanakkan dengan sedikit santan.
2. Masukkan ares lalu masak hingga cukup layu.
3. Masukkan cabe lalu masak hingga tercampur rata.
4. Masukkan santan, garam dan gula, kemudian ratakan hingga ares matang merata.
5. Angkat dan sajikan hangat-hangat.
Selamat Mencoba. (jwt/rasasayange)