ChanelMuslim.com – Sad Indah Ambarwati, Ketua HijabersMom Community Sidoarjo mendapatkan kehormatan menampilkan rancangan pada hari pertama ajang pameran fashion Muslim terbesar di Indonesia, Muslim Fashion Festival (MUFFEST) 2016,Rabu (25/5).
Dalam rancangan yang ditampilkan, Sad terinspirasi dari kehidupan lebah baik warna maupun bentuk.
“Aku terinspirasi dari kehidupan lebah, baik bentuk dan warna dari kehidupan seekor lebah,” ujar Sad Indah pada Press Conferenfe usai fashion Show di main stage Plaza Tenggara Istora Senayan Jakarta, Rabu (25/5).
Selain menampilkan rancangan nuansa lebah, Sad juga memperkenalkan batik dari Jawa Tengah (Jateng) yang merupakan andalan rancangannya.
“Batik Jateng dirancang dalam komponen warna black dan kuning” ujar Sad.
Terkait MUFFEST2016 merupakan ajang pameran fashion Muslim terbesar yang perdana digelar oleh Indonesian Fashion Chamber bekerjasama dengan HijabersMom Community.
(fjr/whn)