ChanelMuslim.com – Sebuah rumah sakit di California mengatakan ratusan ibu, bayi dan karyawan mungkin telah tertular TBC dari seorang perawat yang mengidap penyakit itu. Akibat tertularnya TBC, bayi-bayi tersebut mungkin membutuhkan perawatan antibiotik.
Kantor berita Associated Press mengutip San Jose Mercury News yang menyatakan bahwa pejabat-pejabat di Santa Clara County berupaya melacak 350 bayi dan orang tua mereka yang mungkin telah tertular TBC dari seorang perawat di pusat perawatan ibu dan bayi “Valley Medical Center.”
Keala Pusat layanan medis itu, Dr. Stephen Harris mengatakan mereka yang tertular perawat itu harus menjalani uji medis untuk melihat kemungkinan sudah atau belum tertular penyakit mematikan tersebut.
Ditambahkannya sebagai langkah antisipasi, seluruh bayi yang dilahirkan di pusat layanan medis antara bulan Agustus hingga November – yang diperkirakan mencapai 350 bayi – harus diberi antibiotik, bahkan meskipun jika hasil uji medis menunjukkan mereka tidak tertular penyakit itu.
TBC sendiri adalah infeksi bakteri yang biasanya menyerang paru-baru dan menular lewat batuk dan bersin.[af/ap]