ChanelMuslim.com – Kurangnya pendidikan tentang seks i sekolah menengah Inggris dianggap menciptakan bom waktu terkait tentang kesehatan seks.
Persatuan pemerintah daerah atau LGA berpendapat bahwa pendidikan seks seharusnya menjadi mata pelajaran wajib di semua sekolah menengah negeri.
Saat ini para murid, menurut mereka, tidak disiapkan dengan baik untuk menghadapi masa dewasa sehingga rentan terhadap infeksi penyakit kelamin.
Pemerintah pusat mengatakan sedang mengkaji bagaimana caranya agar para siswa mendapat akses tepat atas pendidikan seks dan hubungan atau SRE, Sex and Relationship Education.
LGA menyarankan agar SRE, yang sesuai dengan usia murid, dijadikan bagian dari kurikulum untuk semua kaum muda namun orang tua tetap diberi pillihan untuk menolak anaknya mengikuti pelajaran itu.
Namun tanpa akses atas informasi yang akurat, para murid tidak cukup siap untuk menghadapi masa dewasa.
Statistik resmi di Inggris memperlihatkan ada 78.066 diagnosa baru penyakit kelamin di kalangan kaum muda yang berusia 15-19 tahun pada tahun 2015 dan 141.060 diagnosa di kalangan 20 hingga 24 tahun.
Pendidikan seks menjadi perdebatan hangat dalam beberapa tahun belakangan di Inggris dan para pegiat serta sejumlah anggota parlemen menyerukan pendidikan seksual yang tepat.
Saat ini semua sekolah menengah yang dikelola pemerintah daerah harus memasukkan SRE sebagai bagian dari kurikulum nasional.
Namun ada celah hukum sehingga sekolah-sekolah di bawah pemerintah pusat dan yang berbasis akademik tidak diharuskan walau banyak juga yang memberi pelajaran SRE.
Bagaimanapun LGA memegaskan harus ada satu peraturan yang sama untuk semua sekolah.[af/bbc]