ChanelMuslim.com – Salimah Kota Tangerang harus konsen dan memperhatikan masalah pembinaan pranikah. Hal itu disampaikan oleh Anggota DPD RI Provinsi Banten Abdi Sumaithi dalam kegiatan reses, Jumat (9/4/2021).
Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) Provinsi Banten Drs. H. Abdi Sumaithi mengatakan bahwa pembinaan pranikah sangat penting saat ini dan sejalan dengan visi misi Salimah yang peduli pada pendidikan, sosial, perempuan, dan keluarga.
Baca Juga: Salimah Makassar Dukung BBPOM menuju Wilayah Bebas dari Korupsi
Salimah Harus Konsen pada Pembinaan Pranikah
“Salimah harus konsen pada pembinaan pranikah, jadi sasarannya adalah remaja yang belum menikah.
Sebab jika mereka sudah mempunyai pengetahuan, maka akan menentukan kesiapan seseorang dalam membina rumah tangga Islami,” ungkap Abdi Sumaithi.
Tujuan kegiatan reses adalah menyambung silaturahim dan mendengar aspirasi serta menerima langsung usulan-usulan dari organisasi massa Salimah yang memprioritaskan dalam bidang pendidikan, sosial, perempuan dan keluarga.
Pertemuan tersebut dihadiri oleh Ketua Dewan Pertimbangan Salimah Daerah (DPSD) Kota Tangerang, Nurjanah, S.Pd.I. dan Ketua Pimpinan Daerah (PD) Salimah Kota Tangerang, Reskika, S.H.
beserta beberapa pengurus Salimah Kota Tangerang dan para Ketua Salimah di beberapa Kecamatan se-Kota Tangerang.
Baca Juga: Luncurkan Sekolah Pranikah, Salimah Jatim Himbau Bersiap Sebelum Nikah
Jaring Aspirasi mengenai Pendidikan
Nurjanah menyampaikan terima kasih kepada anggota DPD RI karena mengundang dan menyempatkan waktu untuk berdialog dengan Salimah Kota Tangerang.
Sebagian besar pengurus Salimah adalah berprofesi sebagai guru. Maka pertemuan tersebut juga banyak membahas bidang pendidikan.
Sekitar 25 pengurus Salimah hadir dalam rangka jaring aspirasi yang menjalankan penerapan protokol kesehatan pada masa pandemi Covid-19 ini.